Tunjangan meruapakan salah satu hak karyawan yang harus diberikan oleh perusahaan. Namun, dalam prakteknya, tidak semua perusahaan membberikan tunjangan bagi karyawannya.
Padahal, tunjangan merupakan kewajiban perusahaan yang sudah diatur dalam peraturan perundang-undangan.
Pemberian tunjangan karyawan merupakan salah satu indikator lingkungan kerja yang baik. Hal Ini menunjukkan bahwa perusahaan tersebut memenuhi hak dan kewajibannya terhadap karyawan.
Sebelum lebih lanjut memahami jenis tunjangan karyawan, simak terlebih dahulu oengertian tunjangan karyawan berikut ini:
Pengertian Tunjangan Karyawan
Tunjangan karyawan adalah tambahan penghasilan di luar gaji pokok yang menjadi hak setiap pegawai, dan perusahaan wajib memberikannya.
Tunjangan ini tidak hanya berbentuk uang, tetapi juga dapat berupa fasilitas seperti rumah, kendaraan dinas,tunjangan anak, atau layanan kesehatan.
Pemberian tunjangan ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi karyawan serta memperbaiki kesejahteraan dan kondisi kerja mereka.
Selain itu, tunjangan karyawan diberikan untuk membantu perusahaan mempertahankan karyawan sebagai bagian dari organisasi dalam jangka panjang.
Baca Juga: Memahami Tunjangan Kehadiran dan Cara Menghitungnya
Jenis Tunjangan
Berdasarkan Surat Edaran Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 1990, tunjangan dibagi menjadi dua jenis yaitu tunjangan tetap dan tunjangan tidak tetap. Berikut penjelasannya:
1. Tunjangan Tetap
Tunjangan tetap merupakan tunjangan yang diberikan kepada karyawan secara konsisten dalam jumlah dan periode yang tetap.
Pembayaran tunjangan ini dilakukan bersamaan dengan gaji pokok setiap bulannya. Karyawan menerima nominal yang sama tanpa dipengaruhi faktor-faktor lain seperti kehadiran atau lembur.
Untuk perusahaan besar, total gaji pokok dan tunjangan tetap yang diberikan kepada karyawan setiap bulan harus memenuhi atau melebihi UMP (Upah Minimum Provinsi).
2. Tunjangan Tidak Tetap
Tunjangan tidak tetap adalah tunjangan yang diberikan secara tidak rutin atau tidak konsisten. Tunjangan ini bisa diberikan langsung atau tidak langsung dan bisa bersamaan atau tidak bersamaan dengan pembayaran gaji bulanan.
Besaran tunjangan tidak tetap dapat bervariasi setiap hari karena dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti kehadiran karyawan, jam kerja, dan faktor lainnya. Contohnya, tunjangan makan hanya diberikan kepada karyawan yang hadir.
Macam-Macam Tunjangan Karyawan
Bentuk-bentuk tunjangan karyawan dapat bervariasi dan disesuaikan dengan kebijakan serta kemampuan finansial perusahaan.
Berikut adalah contoh jenis tunjangan yang umumnya diberikan oleh perusahaan:
1. Tunjangan Jabatan
Tunjangan jabatan merupakan tunjangan karyawan diberikan perusahaan bagi mereka yang memiliki posisi tertentu di perusahaan.
Karena mereka memikul tanggung jawab lebih besar dibandingkan karyawan biasa, perusahaan memberikan tunjangan ini sebagai kompensasi.
Tunjangan jabatan juga terbagi menjadi dua jenis yaitu tunjangan struktural dan tunjangan fungsional.
2. Tunjangan Umum
Tunjangan umum merupakan tunjangan karyawan yang diberikan oleh perusahaan bagi mereka yang tidak memiliki jabatan tertentu.
Pemberian tunjangan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi terhadap kinerja karyawan secara umum. Pada umumnya besaran nominal tunjangan umum ini tidak sebanyak dari yang didapatkan pada tunjangan jabatan.
Hal tersebut karena tanggung jawab yang dimiliki karyawan umum ini tidak sebesar yang dimiliki oleh karyawan yang memiliki jabatan tertentu.
3. Tunjangan Keluarga
Tunjangan karyawan berikutnya adalah tunjangan keluarga, Tunjangan keluarga diperuntukkan bagi karyawan yang sudah berkeluarga dan memiliki istri dan anak.
Tunjangan keluarga ini diatur khusus dalam PP Nomor 7 Tahun 1977. Adapun ketentuan yang berlaku dalam pemberian tunjangan keluarga ini adalah istri penerima tunjangan tidak bekerja dan jumlah anak yang ditanggung tunjangan keluarga maksimal 3 anak dengan usia di bawah 21 tahun.
4. Tunjangan Kesehatan
Apa itu tunjangan kesehatan untuk karyawan?
Demi melindungi kesehatan pegawai dan menjaga produktivitas, tunjangan kesehatan adalah salah satu jenis tunjangan karyawan tambahan penghasilan yang diberikan oleh perusahaan.
Hanya saja disetiap perusahaan memiliki penamaan yang berbeda, salah satunya ada yang dikenal dengan program kesehatan.
Melalui tambahan penghasilan ini, diharapkan para pegawai akan selalu menjaga kesehatan, salah satunya dengan melakukan check up serta pemeriksaan rutin.
Tunjangan keluarga, jabatan, masa kerja adalah merupakan beberapa dari jenis tunjangan tetap.
5. Tunjangan Pensiun
Tunjangan pensiun merupakan tunjangan karyawan yang diberikan dengan maksud menyejahterakan karyawan saat memasuki usia pensiun agar dapat bertahan hidup meski sudah tidak memiliki penghasilan lagi. Tunjangan ini salah satunya diberikan dalam bentuk Jaminan Hari Tua atau JHT dalam bentuk keanggotaan BPJS Ketenagakerjaan.
6. Tunjangan Hari Raya
Salah satu tunjangan karyawan yang umum dijumpai dan menjadi tunjangan yang populer adalah Tunjangan Hari Raya atau THR. Pasalnya pemberian THR ini tidak hanya diberikan oleh perusahaan terhadap karyawan saja namun juga pada kerabat dekat dan sanak saudara seringkali memberikan THR.
THR sendiri merupakan tunjangan yang diberikan dalam rangka menyambut hari raya. Pemberian THR oleh perusahaan sendiri pada umumnya berbentuk uang ataupun berbentuk parcel. Adapun tujuan pemberian THR adalah agar karyawan dapat memenuhi kebutuhan saat hari raya.
7. Tunjangan Makan
Tunjangan makan adalah bentuk tunjangan karyawan yang diberikan kepada karyawan sebagai penggantian biaya makan selama jam kerja.
Tunjangan ini bertujuan untuk membantu karyawan dalam memenuhi kebutuhan makanan mereka selama bekerja, terutama jika mereka tidak memiliki akses ke fasilitas makanan di tempat kerja atau jika mereka harus makan di luar kantor
8. Tunjangan Transportasi
Selain makan siang, karyawan juga bisa mendapatkan tunjangan karyawan transportasi untuk keperluan aktivitas perusahaan.
Biaya transportasi yang ditanggung oleh perusahaan, seperti uang transportasi, tunjangan parkir, dan fasilitas kendaraan.
9. Tunjangan Perumahan
Tunjangan perumahan merupakan salah satu bentuk tunjangan yang dapat diberikan kepada karyawan, meskipun biasanya lebih umum untuk pegawai pemerintahan.
Dengan adanya tunjangan tambahan ini, karyawan akan lebih termotivasi untuk meningkatkan kinerja mereka.
Selain itu, perusahaan perlu memastikan bahwa semua karyawan menerima gaji dan manfaat tambahan yang layak.
Manfaat Tunjangan Karyawan
Sama halnya dengan peran tunjangan, manfaat dari tunjangan karyawan juga dirasakan bagi pihak karyawan dan perusahaan.
Manfaat dari tunjangan karyawan pun bisa berpengaruh terhadap hal lain di luar konteks relasi baik antara karyawan dan perusahaan. Seperti apa manfaatnya?
1.Meningkatkan Fokus dan Produktivitas Karyawan
Sebelum menuntut produktivitas kerja, perusahaan harus membuat karyawan merasa nyaman terlebih dahulu ketika bekerja.
Terkadang pemberian gaji utama terasa belum cukup untuk memenuhi kebutuhan karyawan. Pemberian tunjangan dari perusahaan kepada karyawan membuat karyawan merasa senang dan diapresiasi keberadaannya oleh perusahaan. Sehingga karyawan akan meningkatkan produktivitas dan jauh lebih fokus dalam bekerja.
Pada akhirnya tunjangan karyawan juga dipengaruhi oleh hasil dari kinerja karyawan, semakin produktif karyawan, semakin besar tunjangan yang akan mereka terima. Oleh karena itu karyawan tetap berusaha meningkatkan dan menjaga untuk selalu produktif dan fokus.
2. Memperlancar Proses Bisnis Perusahaan
Mengeluarkan biaya lebih kok malah jadi menguntungkan? Ini adalah manfaat unik dari tunjangan karyawan. Tunjangan berfungsi bagaikan bahan bakar bagi karyawan yang akan menghasilkan kebahagiaan dalam bekerja. Dengan karyawan bahagia, otomatis kinerja akan selalu menjadi baik.
Tunjangan karyawan pun turut menguntungkan perusahaan karena memenuhi harapan semua pihak. Saat semua ekspektasi antara karyawan dan perusahaan terpenuhi, terciptalah suasana harmonis dan suasana tersebut akan memperlancar proses bisnis perusahaan menuju tujuan atau sasaran yang dikehendaki.
Baca Juga: Proses Bisnis dan Karakteristik Perusahaan Dagang
3. Mempertahankan loyalitas karyawan berkualitas
Dalam suatu perusahaan pasti ada karyawan unik yang memiliki kualitas tinggi dan sulit dijumpai di kalangan karyawan lainnya. Tipe karyawan yang memiliki skill tinggi tersebut biasanya akan dibujuk oleh kompetitor untuk meninggalkan perusahaan untuk bergabung bersama kompetitor.
Padahal, peran dan kontribusi karyawan tersebut membawa pengaruh positif yang sangat besar bagi perusahaan.
Perusahaan akan memberikan besaran tunjangan untuk karyawan berkualitas tersebut karena tunjangan karyawan mampu mempertahankan loyalitas karyawan berkualitas di perusahaan. Dengan pemberian tunjangan yang pantas, karyawan dengan skill berkualitas akan betah untuk bekerja dalam perusahaan dan tidak tergiur dengan rayuan kompetitor.
4. Menjaga kesehatan mental karyawan
Situasi dunia di luar terkadang dikenal tak menentu dan membuat karyawan khawatir mengenai kestabilan finansial mereka. Jika terlalu sering khawatir, karyawan akan menjadi stress dan berpengaruh terhadap kesehatan mental karyawan.
Saat kesehatan mental seorang karyawan terganggu, maka kinerja karyawan akan menurun drastis. Perusahaan menjadi pihak yang akan merugi juga ketika kesehatan mental karyawan terganggu.
Tunjangan karyawan yang diberikan di luar gaji bulanan akan menjadi solusi efektif dalam kasus tersebut. Karyawan akan memiliki asupan dana lain selain gaji yang cukup besar, sehingga karyawan tidak perlu merasa cemas dengan kestabilan finansial mereka.
5. Menarik pelamar kerja untuk melamar saat masa recruitment
Pada masa tertentu perusahaan akan membutuhkan tenaga tambahan dan melakukan recruitment karyawan baru. Karyawan dengan potensi tertentu akan memperimbangkan besaran tunjangan dan gaji yang ditawarkan perusahaan.
Beberapa perusahaan juga menyadari bahwa tunjangan adalah hal yang cukup menarik bagi pelamar kerja. Selama proses negosiasi gaji antara perusahaan dan calon karyawan, perusahaan menawarkan besaran tunjangan sebagai cara untuk mendapatkan tenaga kerja yang kompeten.
Dengan demikian kandidat yang memenuhi syarat akan tertarik dan berbondong-bondong melamar pekerjaan di perusahaan.
Kelola Tunjangan Karyawan Dengan Aplikasi Payroll LinovHR
Tunjangan karyawan merupakan salah satu komponen gaji dan diproses bersamaan dengan gaji. Setiap karyawan memiliki besaran tunjangan yang berbeda.
HRD harus dapat menghitung tunjangan dengan akurat meskipun besarannya berbeda-beda. Ini sering menjadi faktor kesalahan dalam perhitungan gaji.
Kesalahan dalam perhitungan gaji akan menghambat pekerjaan HRD dan membuat gaji yang diterima karyawan tidak sesuai dengan yang seharusnya.
Alih-alih memberikan tunjangan untuk memotivasi karyawan, cara pengolahan tunjangan yang keliru malah akan mengurangi motivasi karyawan.
Software Payroll dari LinovHR dapat membantu perusahaan dalam mengelola tunjangan karyawan, gaji, dan komponen gaji lainnya dengan efektif dan akurat.
Fitur-fiturnya sangat lengkap didukung dengan tampilan yang mudah dipahami. Semua data dan informasi seputar penggajian disimpan dengan aman dan rahasia.
Berkat Software Payroll dari LinovHR, pengelolaan tunjangan pun menjadi akurat dan tepat sasaran.
Tunggu apa lagi? Hubungi LinovHR sekarang juga untuk mendaftarkan demo secara gratis!