Sebagai industri yang memiliki tingkat karyawan yang beragam, industri manufaktur tidak lepas dari masalah dalam pengelolaan gaji para karyawan. Di sinilah software payroll hadir sebagai solusi dengan mengotomatisasi dan mendigitalisasi berbagai tantangan yang dihadapi perusahaan manufaktur dalam pengelolaan gaji.
Namun, saat memilih software payroll ini penting juga mengenali fitur apa saja yang sesuai dengan berbagai tantangan yang dihadapi dalam penggajian di industri manufaktur.
Di dalam artikel LinovHR berikut ini, Anda akan mendapatkan penjelasan mendalam mengenai fitur penting dalam software payroll untuk industri manufaktur. Simak di sini!
Tantangan Payroll dalam Industri Manufaktur
Industri manufaktur adalah salah satu industri yang memiliki beragam tantangan dalam manajemen penggajian. Setidaknya terdapat tujuh tantangan utama yang dihadapi, yaitu:
1. Akurasi
Di sektor manufaktur, ada begitu banyak variabel yang dapat mempengaruhi skala gaji karyawan. Hal ini menyebabkan kesalahan rentan terjadi bahkan dalam departemen yang sama.
Risiko kesalahan ini bisa lebih tinggi terjadi ketika penanganan gaji masih dilakukan secara manual, kerap kali payroll specialist menemukan hitungan penggajian yang kurang akurat.
2. Biaya Terkait Peningkatan Sistem Penggajian
Biaya yang terlibat adalah salah satu masalah penggajian utama yang dibahas ketika perusahaan mengadopsi sistem penggajian atau mengubah sistem penggajian yang ada.
3. Privasi dan Keamanan
Ketika perusahaan salah dalam memilih sistem payroll yang mengabaikan keamanan dan privasi. Hal ini bisa mendatangkan masalah pelanggaran dalam database penggajian yang merugikan bisnis.
Nilai seluruh perusahaan dapat terpengaruh. Maka dari itu, memilih sistem penggajian dengan keamanan yang kuat sangatlah penting.
4. Perpajakan
Masalah perhitungan pajak juga menjadi tantangan tersendiri dalam pengelolaan pajak di industri manufaktur. Biasanya masalah perpajakan ini berkaitan pemotongan yang dilakukan sebelum penggajian.
Penyesuaian terkait perhitungan penggajian pun perlu disesuaikan kembali mengikuti perundang-undangan pajak yang berlaku.
5. Pembayaran Serikat Pekerja
Setiap sektor manufaktur memiliki serikat pekerja, dan penggajian mereka harus dilaporkan secara teratur.
Salah satu tantangan penggajian terkait hal ini adalah lapisan pelaporan ekstra karena mereka harus membuat laporan berdasarkan tuntutan serikat pekerja. Sebagaimana ditentukan oleh kesepakatan antara serikat pekerja dan perusahaan.
6. Optimalisasi Penggajian Menurut Hukum
Peraturan terkait ketenagakerjaan akan memengaruhi penggajian, terutama terkait dengan gaji minimum yang penyesuaiannya perlu dilakukan setiap tahun.
7. Perhitungan Waktu Lembur
Jumlah yang harus dibayarkan kepada karyawan untuk lembur harus diperhitungkan dengan cermat. Di sinilah masalah kerap muncul ketika sistem penggajian tidak terintegrasi dengan sistem pencatatan kehadiran.
Baca Juga: Seperti Apa Sistem Penggajian Perusahaan Manufaktur di Indonesia?
Bagaimana Software Payroll Membantu Industri Manufaktur
Software manufaktur menawarkan banyak manfaat bagi perusahaan manufaktur. Berikut ini beberapa cara software penggajian membantu industri manufaktur:
1. Pemrosesan Penggajian yang Efisien
Software penggajian mampu mengotomatisasi perhitungan gaji, pajak, potongan, dan tunjangan karyawan.
Hal ini menyederhanakan proses penggajian dan mengurangi kesalahan manual, memastikan pembayaran yang akurat dan tepat waktu kepada karyawan.
2. Terintegrasi dengan Sistem Kehadiran
Saat ini telah banyak aplikasi payroll yang memiliki sistem terintegrasi dengan sistem kehadiran. Perusahaan manufaktur dapat menggunakan fungsi ini untuk melacak jam kerja, waktu istirahat, dan shift karyawan secara akurat.
Fitur ini membantu dalam mengelola jadwal tenaga kerja, menghitung lembur, dan memastikan kepatuhan terhadap peraturan ketenagakerjaan.
3. Kepatuhan terhadap Hukum Ketenagakerjaan
Perangkat lunak penggajian membantu perusahaan manufaktur untuk tetap patuh terhadap berbagai undang-undang dan peraturan ketenagakerjaan.
Software ini mengotomatiskan penghitungan dan pemotongan pajak, memastikan pelaporan yang akurat, dan menghasilkan formulir dan dokumen terkait penggajian yang diperlukan oleh pihak berwenang.
4. Pelaporan dan Analisis
Software payroll menghasilkan laporan dan analisis komprehensif terkait biaya penggajian, kewajiban pajak, biaya karyawan, dan metrik terkait lainnya.
Perusahaan manufaktur dapat memperoleh wawasan tentang biaya tenaga kerja, penganggaran, dan tren tenaga kerja, sehingga memungkinkan pengambilan keputusan yang tepat dan manajemen keuangan yang lebih baik.
Secara keseluruhan penggunaanya akan menyederhanakan dan mengotomatisasi proses penggajian, meningkatkan akurasi, memastikan kepatuhan, meningkatkan keterlibatan karyawan.
Payroll software juga memberikan wawasan yang berharga bagi perusahaan manufaktur, sehingga mereka dapat fokus pada operasi inti mereka secara efisien.
Fitur Software Payroll yang Penting Bagi Industri Manufaktur
Ada beberapa fitur penting di dalam software payroll yang akan sangat berguna dan membantu industri manufaktur dalam payroll management, antara lain:
1. Perhitungan Gaji
Fitur ini akan membantu dalam perhitungan gaji berdasarkan komponen yang telah disusun mulai dari jenjang jabatan, unit, dan komponen lainnya tanpa kesalahan dan memakan waktu.
Biasanya fitur ini juga sudah terintegrasi dengan sistem kehadiran sehingga akan membantu dalam perhitungan uang lembur, cuti berbayar, dan ketidakhadiran.
2. Laporan
Ada berbagai laporan yang dapat Anda hasilkan secara cepat dan memenuhi kebutuhan, beberapa laporan yang bisa dihasilkan oleh software payroll antara lain:
- Laporan bulanan: Berisikan segala aktivitas penggajian yang telah dilakukan dalam satu bulan
- Slip gaji per unit: Secara massal dengan mudah, Anda dapat membuat slip gaji.
- Format bank: Software payroll akan menghasilkan dokumen dengan format bank khusus yang memudahkan transfer dengan rincian bank karyawan dan rincian gaji.
3. Kepatuhan
Ada berbagai perundang-undangan yang akan memengaruhi perhitungan gaji, fitur di dalam software payroll akan membantu Anda dalam mematuhi kepatuhan.
Software Payroll LinovHR Pilihan Terbaik untuk Industri Manufaktur
Memiliki software payroll menjadi salah satu teknologi yang mendukung industri manufaktur untuk menyederhanakan management payroll.
Tidak hanya membantu dalam menghitung gaji tapi juga membantu perusahaan dalam mematahui perpajakan dan perundang-undangan.
Namun, tidak semua software payroll itu sama pastikan memilih yang selalu mengikuti perkembangan tren penggajian dan peraturan di dalamnya, seperti Software Payroll LinovHR.
Software Payroll LinovHR tidak hanya mendukung perusahaan manufaktur untuk mengelola penggajian lebih mudah, mulai dari mengotomatisasi perhitungan gaji, pembuatan slip gaji, serta berbagai report yang dapat diunduh untuk membantu audit payroll dan perencanaan keuangan.
Selain itu, fitur-fitur yang tersedia pun telah disesuaikan dengan peraturan perundangan dan kebutuhan bisnis.
Sudah banyak perusahaan manufaktur yang mempercayai LinovHR untuk membantu manajemen penggajian mereka. Mereka pun merasakan dampak positif dari implementasi Software Payroll LinovHR.
Sekarang, giliran perusahaan Anda, ayo buat sistem penggajian lebih sederhana dengan fitur andal LinovHR. Ajukan demo gratis sekarang dan klaim promo menarik dari kami!