Payroll trends terus mengalami perkembangan yang pesat seiring dengan kemajuan teknologi dan perubahan dalam lingkungan bisnis secara global.
Perkembangan ini tidak hanya memengaruhi cara perusahaan menggaji karyawan. Tetapi, juga memberikan dampak luas pada proses manajemen sumber daya manusia (SDM) secara keseluruhan.
Mari simak artikel LinovHR ini untuk mengetahui apa saja tren penggajian yang perlu dipahami supaya Anda dapat mengelola gaji karyawan dan menjalankan proses manajemen SDM secara efisien!
7 Payroll Trends yang Perlu Diperhatikan
Payroll trends merujuk pada perubahan signifikan dalam cara perusahaan menggaji karyawan, mengelola aspek keuangan, dan melakukan manajemen sumber daya manusia.
Oleh karena itu, tren ini sangat penting untuk dipahami. Hal ini karena mereka mencerminkan perubahan dalam tuntutan bisnis dan kebutuhan karyawan, serta dampak teknologi yang terus berkembang dalam dunia kerja.
Berikut adalah tujuh HR payroll trends yang perlu Anda pahami:
1. Penggajian Berbasis Online atau Cloud
Saat ini, penggunaan software payroll telah menjadi tren terdepan berbagai industri. Pergeseran ke arah software penggajian berbasis cloud ini menjadi tren utama dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan, UKM melihat sistem penggajian online ini sebagai solusi menggantikan sistem spreadsheet yang rumit.
Menurut laporan Ocean memperkirakan bahwa pangsa pasar untuk software payroll global akan tumbuh sebesar 9,2% dari tahun 2022 hingga 2030.
Selain aksesibilitas dan manfaat software payroll, ketidakstabilan pasar tenaga kerja akan menambah beban kerja administratif. Sehingga permintaan industri untuk software penggajian akan meningkat.
2. Tantangan dalam SDM atau Pengelolaan Karyawan
Mengelola siklus hidup karyawan menjadi bagian penting dari peran profesional HR dan payroll.
Proses penggajian harus senantiasa beradaptasi dengan perubahan proses yang berkaitan dengan ketenagakerjaan. Seperti saat karyawan resign, pensiun, dan di PHK. Atau juga saat perusahaan menambah karyawan baru.
Pengelolaan penggajian harus mampu beradaptasi dengan hal itu semua. Terutama saat adanya peningkatan pengelolaan dokumen penggajian. Tugas pengelolaan karyawan yang berkaitan dengan gaji ini bisa semakin rumit, manakala perusahaan melakukan layoff.
Di sini segala dokumen administrasi harus disiapkan dengan bijak.
3. Remote Worker dan Hybrid Memengaruhi Administrasi Payroll
Fleksibilitas tempat kerja dapat menguntungkan pemberi kerja dan karyawan. Hal ini termasuk menawarkan sistem hybrid dan remote.
Hal tersebut memengaruhi administrasi penggajian dengan menuntut penyesuaian pada jadwal kerja yang beragam, pembayaran lintas negara, dan jenis pekerja yang berbeda.
Pew Research Center survey menemukan bahwa payroll trends pada Januari 2022, 35% karyawan memiliki jadwal kerja hybrid. Lalu, jumlahnya meningkat setahun kemudian menjadi 41%.
Selain itu, analisis Gallup menemukan bahwa dua dari tiga pekerja layanan profesional, termasuk engineer, asisten administrasi, konsultan, dan programmer, lebih memilih bekerja secara hybrid.
Hal ini mencerminkan pergeseran signifikan dalam lanskap tenaga kerja dan penggajian.
4. Pengaruh Gig Economy
Pengaruh gig economy dalam payroll trends mencerminkan perubahan signifikan dalam cara perusahaan menggaji pekerja mereka.
Dalam hal ini, pekerjaan sementara, freelance, atau pekerjaan paruh waktu semakin menjadi pilihan populer bagi individu yang mencari fleksibilitas dalam pekerjaan mereka.
Perusahaan pun lebih sering menggaji pekerja berdasarkan tugas yang diselesaikan, bukan melalui kontrak pekerjaan penuh waktu.
Pekerjaan dalam ekonomi gig ini mendorong perkembangan perangkat lunak penggajian yang menawarkan pembayaran instan.
5. Akses Penggajian yang Praktis
Akses penggajian yang praktis kini juga menjadi fokus utama dalam payroll trends. Seperti yang dibahas oleh Pete Tiliakos pada Payroll Org Congress 2023, konsep “penggajian di mana saja” menjadi semakin penting.
Hal ini mencakup ekosistem terhubung yang memungkinkan penggajian dengan pembagian data yang lancar antar program yang aman.
Salah satu aspek utama dalam mencapai ini adalah penggunaan aplikasi mobile yang memungkinkan karyawan untuk dengan mudah mengakses informasi terkait penggajian, tunjangan, dan layanan SDM.
Di era di mana telepon seluler dan informasi selalu tersedia secara instan, aplikasi mobile semacam ini dapat meningkatkan employee satisfaction dengan memberikan akses yang cepat dan mudah ke informasi gaji mereka.
6. Kepatuhan dan Integritas Data Menjadi Prioritas
Kepatuhan dan integritas data telah menjadi prioritas utama dalam payroll trends. Perusahaan semakin menyadari pentingnya mematuhi peraturan dan standar yang berkaitan dengan penggajian.
Perubahan dalam peraturan dan hukum ketenagakerjaan menekankan pentingnya kepatuhan data dalam proses penggajian.
Selain itu, integritas data juga menjadi fokus yang semakin penting karena perusahaan harus menjaga keamanan informasi gaji karyawan mereka.
Penggunaan teknologi penggajian yang berbasis Artificial Intelligence (AI) membantu dalam mengelola tabel pajak, audit kepatuhan, dan pembaruan penggajian.
7. Alternatif Penggajian untuk Pertumbuhan Bisnis Global
Dalam konteks payroll trends, memberi perhatian terhadap alternatif penggajian menjadi semakin penting untuk perusahaan yang ingin berkembang secara global.
Usaha Kecil dan Menengah (UKM) memiliki potensi untuk menjangkau pelanggan secara global. Untuk itu mereka perlu merekrut pekerja di beberapa negara yang dapat membantu mencapai tujuan ini. Namun, menangani perekrutan dan global payroll menjadi hal yang rumit.
Dalam mengatasi kendala tersebut, solusi seperti Layanan Pemberi Kerja (Employer of Record atau EOR) dan Organisasi Pemberi Kerja Profesional (Professional Employer Organization atau PEO) muncul sebagai solusi yang efektif.
Mereka memfasilitasi pertumbuhan internasional dengan menyediakan layanan penggajian, manajemen SDM, dan kepatuhan hukum di berbagai negara.
Baca Juga: Apa Saja HR Trends yang Memengaruhi Perusahaan?
Ikuti Tren dalam Payroll Bersama Software Payroll LinovHR
Pentingnya memahami dan payroll trends tak dapat dianggap enteng dalam dunia bisnis yang terus bergerak maju.
Perubahan teknologi, kebijakan peraturan yang terus berkembang, dan pergeseran dalam ekspektasi karyawan adalah beberapa alasan mengapa perusahaan harus selalu berada di garis terdepan untuk tren-tren ini.
Salah satu cara efektif untuk mengatasi tantangan ini adalah dengan mengadopsi teknologi terkini yang dapat membantu perusahaan beradaptasi dengan segala tren yang datang.
Software Payroll Indonesia dari LinovHR adalah salah satu software yang didesain dengan mengikuti berbagai perkembangan tren dan kebutuhan industri.
Dilengkapi dengan berbagai fitur andal, Software Payroll LinovHR menjadi aplikasi penggajian yang ideal untuk Anda implementasikan dengan perkembangan bisnis yang cepat.
Dengan software ini Anda dapat melakukan manajemen, dan memproses penggajian lebih cepat dan tepat. Tidak hanya membantu Anda menjalankan proses penggajian, Software Payroll LinovHR juga mendukung perusahaan untuk menaati perpajakan karyawan.
Segera dapatkan keunggulan dalam mengelola penggajian Anda dengan LinovHR. Segera ajukan demo secara gratis dan rasakan keunggulannya!