Dalam dunia bisnis yang cepat berubah, kebutuhan akan perekrutan tenaga kerja yang efisien dan cepat menjadi semakin penting. Salah satu pendekatan yang semakin populer adalah one day hiring atau perekrutan dalam satu hari.
Pendekatan ini memungkinkan perusahaan untuk mempercepat proses perekrutan tanpa mengorbankan kualitas calon karyawan.
Lantas, seperti apa proses menjalankannya dan bagaimana cara mengukur keberhasilannya? Mari temukan jawabannya dalam artikel LinovHR berikut ini!
Pengertian One Day Hiring
One day hiring adalah strategi terencana untuk meningkatkan kualitas dan jumlah perekrutan dengan melakukan proses pengambilan keputusan terhadap calon karyawan terbaik dalam waktu satu hari.
Pelaksanaan metode ini untuk mengambil keputusan dalam satu hari, namun keputusan tersebut bukanlah yang tergesa-gesa. Penting untuk diingat bahwa kecepatan tidak boleh mengalahkan kualitas.
Sehingga, Anda harus tetap berfokus pada pencarian karyawan yang memiliki kompetensi dan potensi yang sesuai dengan visi dan misi perusahaan.
Baca juga: Lateral Hiring: Solusi Terkini Temukan Talenta Terbaik
Langkah-Langkah dalam One Day Hiring
Adapun langkah-langkah yang dapat Anda terapkan dalam pelaksanaan one day hiring sebagai berikut:
1. Identifikasi Pekerjaan Yang Sesuai dengan One Day Hiring
Pendekatan ini tidak cocok untuk semua jenis pekerjaan. Metode ini paling efektif diterapkan pada 10% hingga 25% pekerjaan yang benar-benar sulit diisi.
Dalam jenis pekerjaan ini, kekurangan tenaga ahli selalu terjadi dan kandidat yang berhasil Anda tarik cenderung menerima banyak tawaran pekerjaan.
2. Manajer yang Memenuhi Kriteria
Tidak semua manajer memiliki kualifikasi untuk menjalankan proses one day hiring. Pendekatan ini hanya cocok bagi HR manager yang telah memiliki jam terbang dan pengalaman yang terbukti dalam merekrut banyak kandidat berkualitas.
Saat perusahaan Anda memiliki manajer tersebut, maka Anda bisa mengadopsi metode one day hiring.
3. Pra-Pemilihan Kandidat Berpotensi
Orang paling berbakat dalam berbagai bidang mungkin tidak akan langsung tersedia ketika Anda mengumumkan lowongan.
Dengan mengidentifikasi calon potensial yang terbaik dan mencari bibit sebelum kebutuhan pekerjaan muncul, Anda secara efektif memiliki lebih banyak waktu untuk mengevaluasi dan membujuk mereka.
Melalui interaksi secara personal, Anda dapat membangun hubungan jangka panjang dan meyakinkan mereka untuk menghubungi Anda di awal ketika mereka memulai pencarian pekerjaan.
4. Pra-Penilaian terhadap Calon Kandidat
Perekrutan satu hari yang efektif dimulai dengan langkah awal yang penting yaitu pra-kualifikasi. Namun, karena proses metode ini yang singkat, Anda tentu saja tidak bisa langsung melakukan wawancara.
Mengenal kemampuan kandidat sedini mungkin sebelum hari wawancara, melakukan penyaringan kandidat sesuai dengan kecocokannya dengan perusahaan adalah langkah yang perlu Anda lakukan.
Cara terbaik melakukan ini adalah dengan melakukan tahap pra-kualifikasi jauh sebelum Anda membuka lowongan tersebut.
Untuk melakukannya, coba ikuti cara berikut ini:
- Tetapkan kriteria perekrutan instan yang tinggi. Lihatlah kriteria seleksi dan identifikasi serangkaian standar yang lebih tinggi, yang bila dipenuhi akan membuat kandidat masuk dalam syarat wawancara.
- Gunakan sumber-sumber yang memiliki tingkat keberhasilan tinggi. Sumber-sumber terbaik seperti referensi karyawan terbaik atau mantan karyawan berkinerja terbaik bisa jadi opsi yang baik untuk metode ini.
- Gunakan remote assessment. Penilaian sistem jarak jauh ini bisa Anda lakukan dengan memanfaatkan fasilitas digital, baik itu website perusahaan, video conference, atau juga panggilan telepon.
5. Evaluasi Awal terhadap Calon Kandidat Akhir
Sebelum memasuki tahap perekrutan sesungguhnya, inilah waktu yang tepat untuk melakukan evaluasi awal terhadap individu yang telah Anda pilih untuk diundang ke sesi wawancara.
Beberapa langkah evaluasi yang bisa dilakukan antara lain:
- Lakukan wawancara melalui telepon atau online.
- Berikan mereka simulasi atau masalah perusahaan yang nyata untuk dipecahkan sebelum wawancara
- Lakukan skill assessment secara online
- Kirimkan kuesioner melalui email
- Pertimbangkan untuk memeriksa keterampilan kandidat dengan menelepon orang-orang yang menjadi referensi mereka.
6. Kuesioner Pra-Wawancara
Beberapa hari sebelum wawancara, Anda dapat mengumpulkan informasi yang dapat mempercepat proses perekrutan satu hari dengan mengirimkan kuesioner pra-wawancara kepada calon kandidat.
- Tentukan terlebih dulu kriteria penerimaan kerja dengan mengirimkan kuesioner pra-wawancara. Minta kandidat untuk memprioritaskan kriteria penerimaan kerja mereka.
- Minta kandidat untuk mengidentifikasi apa yang mereka lihat sebagai lingkungan kerja yang baik, dan tugas atau proyek apa yang mereka ingin kerjakan.
- Tanyakan apa yang membuat mereka frustasi atau apa yang mereka tidak sukai.
- Tanyakan apa yang memotivasi kandidat.
- Tanyakan gaya manajemen seperti apa yang paling cocok dengan mereka.
7. Gambaran Realistis Mengenai Pekerjaan Sebelum Wawancara
Langkah selanjutnya, sebelum sesi wawancara, penting untuk memberikan gambaran realistis tentang pekerjaan kepada calon kandidat. Tujuannya adalah memberikan pemahaman yang jelas mengenai jenis pekerjaan yang akan dijalankan.
Dengan memberikan informasi yang akurat, kandidat cenderung memilih dengan lebih bijak, menghindari kesalahan dalam pemilihan yang mungkin tidak sesuai.
Salah satu strategi yang efektif adalah mengizinkan calon kandidat menggunakan kriteria pribadi mereka sebelum wawancara. Informasi yang mungkin menjadi perhatian bagi kandidat dapat diberikan sebelumnya.
Langkah ini membantu calon kandidat memahami pengalaman bekerja di perusahaan Anda sehingga Anda dapat menyaring calon kandidat yang tertarik dengan penawaran Anda.
8. Memastikan Kehadiran Semua Pewawancara pada Hari Wawancara
Anda perlu memastikan semua pihak yang terlibat dalam wawancara hadir. Seringkali, penundaan dalam proses perekrutan terjadi karena masalah penjadwalan yang disebabkan oleh kehadiran pewawancara yang tidak dapat dipastikan.
Umumnya, masalah ini bisa diatasi dengan menetapkan satu hari khusus untuk wawancara, hal ini akan menghindari kebingungan penjadwalan.
9. Tindakan yang Perlu Dilakukan pada Hari One Day Hiring
Ketika hari wawancara tiba, ada beberapa langkah yang perlu diambil dan sebaiknya dijalankan, yakni:
- Melakukan penilaian terhadap kesesuaian mereka dengan budaya dan tim di perusahaan.
- Melakukan pendekatan persuasif kepada kandidat mengenai posisi yang ditawarkan.
- Memastikan bahwa penilaian keterampilan yang sebelumnya telah dilakukan cukup akurat. Jika mereka jelas tidak sesuai, mereka tidak akan direkrut sama sekali. Jika kesesuaian keterampilannya tergolong lemah, mereka tidak akan mendapatkan tawaran dalam satu hari, tetapi akan dinilai lebih lanjut dalam jangka waktu yang lebih panjang dan kemungkinan akan diberikan tawaran di waktu mendatang.
10. Memperoleh Persetujuan pada Hari yang Sama
Seperti halnya seorang penjual mobil, Anda mungkin ingin menanyakan kepada kandidat, “Apa yang diperlukan agar Anda sepakat membeli mobil?”
Konsep yang sama berlaku di sini, “Apa yang diperlukan agar Anda menyetujui tawaran kami?”. Penting untuk memastikan bahwa kandidat terpilih juga menyetujui offering yang Anda tawarkan dalam satu hari tersebut.
Baca Juga: Jenis Saluran Rekrutmen yang Dapat Dimaksimalkan HR
Metrik yang Diukur dalam One Day Hiring
Dalam pelaksanaan metode one day hiring, ada beberapa metrik yang menjadi tolok ukur. Berikut ini adalah beberapa di antaranya:
- Pantau tingkat penerimaan offering dan periksa apakah penundaan berkontribusi pada tingkat penerimaan yang lebih rendah terhadap tawaran Anda.
- Lakukan survei kepuasan calon kandidat dan manajer untuk mengevaluasi proses mana yang menghasilkan tingkat kepuasan calon kandidat yang paling tinggi.
- Selanjutnya, tugas penting bagi tim HR adalah untuk memantau apakah keputusan menerapkan perekrutan dalam satu hari menghasilkan perolehan calon yang lebih unggul. Lakukan analisis untuk memeriksa apakah metode one day hiring menunjukkan performa yang lebih superior dibandingkan dengan perekrutan lambat yang standar.
Pada dunia bisnis yang kompetitif, one day hiring dapat menjadi solusi yang efektif untuk mengisi posisi kerja dengan cepat tanpa mengorbankan kualitas.
Melalui perencanaan yang matang, tahapan seleksi yang efisien, kolaborasi yang baik, dan evaluasi yang cermat, perusahaan dapat membangun tim berkualitas dalam waktu singkat melalui pendekatan ini.
Baca juga: Mengenal Quiet Hiring
Mudahkan Perekrutan dengan Software Talent Pool LinovHR
Metode one day hiring bisa menjadi metode perekrutan yang efektif untuk menemukan kandidat dengan cepat dan biaya yang lebih efisien. Namun, di dalam penerapannya sangat penting untuk memastikan bahwa Anda memiliki talent pool yang berkualitas.
Maka dari itu, manajemen talent pool yang ada harus mampu dimaksimalkan dengan baik. Sehingga, akan membantu Anda dalam menjalankan proses rekrutmen yang lebih singkat.
Untuk memudahkan Anda dalam manajemen talent pool, penggunaan Software Talent Pool dari LinovHR akan sangat membantu.
Talent Pool ini dapat Anda temukan dalam Aplikasi Rekrutmen LinovHR, di mana aplikasi ini akan membantu Anda dalam perencanaan rekrutmen yang lebih terarah sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Selain itu, di dalam aplikasi ini juga tersedia fitur yang dapat digunakan perusahaan untuk mengumpulkan seluruh data lamaran kandidat yang masuk. Data-data tersebut dapat digunakan sebagai talent pool.
Anda dapat menggunakan data pelamar tersebut untuk merencanakan perekrutan yang cepat dan tepat.
Maka dari itu, bijaklah dan beralih ke Aplikasi Rekrutmen LinovHR guna memanfaatkan semua kemudahan dalam mengelola kandidat-kandidat potensial! Ajukan demo gratisnya sekarang!