Tips Menangani Keluhan Karyawan dengan Baik

.

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

keluhan karyawan
Isi Artikel

Seperti yang kita ketahui, tugas seorang HR di perusahaan terbilang sangat penting bagi keberlangsungan perusahaan dan bisnis.

Mulai dari rekrutmen, pengaturan jadwal karyawan, absensi, hingga penanganan keluhan maupun feedback dari karyawan, merupakan tugas dari divisi HR perusahaan.

Berbicara soal keluhan atau komplain, seorang HR harus mampu menangani berbagai macam keluhan tersebut dan memberikan solusi yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan karyawan. 

Tak hanya itu, seorang HR juga harus bisa menerima berbagai macam feedback atau umpan balik yang diberikan karyawan, baik itu ditujukan bagi perusahaan maupun HR itu sendiri.

Dalam pembahasan kali ini, LinovHR akan memberikan tips jitu untuk menangani keluhan karyawan dengan tepat dan optimal. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

 

Contoh Keluhan Karyawan

Sebagai seorang HR yang baik, Anda perlu mengetahui dan memahami apa saja contoh keluhan karyawan yang umum ditemukan pada perusahaan, yaitu:

 

  1. Masalah dengan Rekan Kerja

Salah satu contoh keluhan karyawan yang sering terjadi di dalam perusahaan yaitu adanya konflik internal antara sesama rekan kerja.

Terlihat sepele, namun jika dibiarkan berlarut-larut, dapat menyebabkan masalah tersebut makin besar dan berdampak pada orang-orang maupun lingkungan sekitarnya.

Biasanya permasalahan ini dipicu karena adanya perbedaan pendapat, visi misi, dan juga prinsip antara kedua orang yang berselisih tersebut.

 

  1. Atasan yang Toxic

Selain konflik antara sesama rekan kerja, contoh keluhan yang banyak ditemukan selanjutnya yaitu karena atasan yang toxic.

Memiliki atasan yang toxic, tentunya akan menjadi mimpi buruk bagi karyawan di tempat kerja. Selain lingkungan kerja menjadi tidak kondusif, atasan yang toxic juga dapat mempengaruhi produktivitas dari karyawan itu sendiri. Sehingga, kinerja yang diberikan tidak maksimal kepada perusahaan.

 

  1. Karyawan Tidak Puas dengan Perusahaan

Selain faktor-faktor di atas, salah satu faktor lainnya yaitu ketidakpuasan karyawan dengan perusahaan mereka saat ini.

Contohnya yaitu tidak cocok dengan budaya atau lingkungan kerja, gaji yang kecil, rekan kerja atau atasan yang tidak suportif, hingga kesempatan untuk berkembang yang kecil.

 

  1. Jobdesk Tidak Sesuai dengan Pekerjaan

Contoh selanjutnya yang sering ditemui yaitu tidak selarasnya jobdesk dengan pekerjaan yang diberikan.

Hal ini tentunya akan menimbulkan tanda tanya besar di benak karyawan. Bahkan tidak jarang, banyak karyawan yang merasa ditipu oleh perusahaan karena tidak memberikan jobdesk yang sesuai dengan kesepakatan kerja.

 

  1. Target Kerja yang Berlebihan

Contoh lainnya yaitu target kerja yang diberikan perusahaan berlebihan atau bahkan terkesan tidak realistis.

Meskipun target kerja dibuat perusahaan agar memudahkan perusahaan dalam mencapai tujuannya. Namun tidak semua karyawan mampu untuk memenuhi target tersebut. Tidak sedikit pula karyawan yang mengalami stres bahkan depresi karena target kerja yang berlebihan tersebut.

 

Baca juga: 5 Jenis Feedback yang Umum Digunakan di Perusahaan

 

4 Langkah dalam Melakukan Penanganan Keluhan Karyawan

Sekarang Anda sudah mengetahui beberapa contoh umum keluhan karyawan yang sering terjadi di dalam perusahaan.

Selanjutnya, Anda perlu mengetahui langkah dalam melakukan penanganan keluhan karyawan di perusahaan dengan tepat dan optimal, diantaranya:

 

  1. Mengenali Karyawan Lebih Dalam

Sebagai langkah awal, sebagai HR Anda harus mengenal karyawan tersebut secara mendalam. Anda perlu mengenali bagaimana kepribadiannya, cara kerjanya, atau mungkin kebiasaannya dalam bekerja.

Dengan begitu, Anda dapat menentukan pendekatan apa yang tepat untuk membantu karyawan tersebut.

 

  1. Mendalami dan Menggali Persoalan Karyawan

Anda tidak perlu secara langsung menawarkan atau memberikan solusi terhadap keluhan yang diberikan oleh karyawan tersebut.

Alangkah baiknya Anda mendalami dan menggali informasi lebih dalam lagi mengenai persoalan tersebut. Cara ini perlu dilakukan, agar sudut pandang Anda terhadap keluhan tersebut semakin luas, sehingga bisa menentukan langkah atau cara terbaik untuk menyelesaikannya.

 

  1. Terbuka Terhadap Karyawan

Seorang HR yang baik harus memiliki sikap yang terbuka bagi setiap karyawan di perusahaan tanpa membeda-bedakannya.

Sifat terbuka ini dapat memudahkan HR dalam mengetahui dan memahami apa saja keluhan-keluhan yang selama ini karyawan miliki di perusahaan.

 

  1. Berikan Bantuan atau Solusi

Setelah Anda melakukan dan melewati langkah-langkah di atas. Maka langkah terakhir yang bisa Anda lakukan yaitu memberikan solusi atas keluhan maupun feedback yang diberikan karyawan.

Pastikan bahwa solusi yang Anda berikan dapat memuaskan dan menyelesaikan masalah yang mereka keluhkan selama ini.

 

Baca juga: Kenali Penyebab Underperformance Karyawan Anda

 

Manajemen Karyawan Lebih Mudah Dengan HRIS LinovHR

Mendengarkan keluhan dan juga feedback dari karyawan merupakan sebuah langkah penting yang harus dilakukan perusahaan.

Melalui feedback tersebut, perusahaan dapat mengetahui hal-hal apa saja yang selama ini masih belum optimal di dalam perusahaan.

Tak hanya itu, feedback atau masukkan dari karyawan juga dapat membantu perusahaan untuk terus maju dan berkembang.

Mudahkan perusahaan dalam menampung dan mencatat feedback dari karyawan melalui fitur Feedback pada fitur Performance Management yang terdapat pada software HRIS LinovHR.

 

software hris

 

Melalui fitur ini, karyawan dapat memberikan feedback ke segala pihak yang ada di perusahaan seperti, rekan kerja, atasan dan bawahan, serta divisi internal maupun eksternal.

Selain feedback, Software HRIS LinovHR juga memiliki fitur untuk me-review kinerja suatu karyawan. Tipe review sendiri hampir sama dengan feedback di atas. Yaitu review dengan rekan kerja, tim internal, rekan internal, atasan-bawahan, dsb.

Coba demonya sekarang juga, dan dapatkan promo menarik bagi pelanggan baru!

 

Baca Juga: Beberapa Contoh Form Keluhan Karyawan yang Benar

 

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa feedback dan juga keluhan karyawan merupakan hal penting yang harus diperhatikan oleh HR maupun perusahaan.

Karena berdasarkan feedback tersebutlah, perusahaan dapat maju dan terus berkembang ke arah yang lebih baik lagi.

Itulah pembahasan mengenai tips menangani keluhan karyawan dengan tepat dan optimal.

Semoga bermanfaat!

Tentang Penulis

Picture of Sella Melati
Sella Melati

Cuma senang menulis, yang suka nonton sama traveling
Follow them on Linkedin

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Tentang Penulis

Picture of Sella Melati
Sella Melati

Cuma senang menulis, yang suka nonton sama traveling
Follow them on Linkedin

Artikel Terbaru