Manajer Keuangan: Tugas & Tanggung Jawabnya dalam Perusahaan

.

Newslater

Newsletter

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

manajer keuangan
Isi Artikel

Setiap perusahaan, tentu perlu mengelola perekonomian secara optimal. Hal ini dilakukan guna menjaga keberlangsungan bisnis. Umumnya, urusan finansial akan diurus oleh divisi perekonomian. Pemimpin dari divisi tersebut dikenal dengan istilah manajer keuangan. 

 

Siapa itu Manajer Keuangan?

Manajer keuangan adalah pihak atau sosok yang beroperasi dalam pengelolaan finansial badan usaha. Biasanya, seorang manajer dalam bidang ini akan melakukan segala perencanaan perekonomian badan, meliputi sumber dana, penghasilan perusahaan, pengeluaran pokok, pengeluaran darurat, dan lainnya.

Pihak manajemen finansial punya tujuan utama dalam mengatur segala alokasi keuangan perusahaan. Setiap aset yang dimiliki oleh badan, lembaga, maupun instansi tentu memiliki fungsi-fungsi vital. 

Akan tetapi, manajer ini tidak mampu bekerja secara mandiri. Perlu kolaborasi dan kesinambungan di setiap divisi dengan pihak ini. Biasanya, setiap divisi perusahaan akan melakukan konsultasi kepada pihak manajemen finansial setiap sebelum mengambil keputusan yang berkaitan dengan masalah keuangan.

 

Baca juga: Siapa itu COO (Chief Operating Officer) dalam Perusahaan? 

 

Apa Saja Job Description Manajer Keuangan?

Job Description atau tugas utama seorang manajer keuangan adalah memegang tanggung jawab atas perencanaan finansial bisnis serta berperan dalam mengambil keputusan dan memberi arahan perekonomian sesuai kebutuhan.

  1. Menjalin kerja sama dengan pemimpin divisi lain untuk melakukan perencanaan dan prediksi atas berbagai aspek dalam perusahaan
  2. Mengelola jalannya roda perekonomian perusahaan secara optimal dan maksimal
  3. Memiliki andil besar dalam keputusan penerimaan investasi dan pembiayaan modal lainnya
  4. Job desc selanjutnya adalah menghubungkan perusahaan dengan pasar modal demi memperoleh biaya operasional untuk mengembangkan badan, hal ini dapat dilakukan dengan menerbitkan lembar saham atau surat obligasi

 

Tanggung Jawab Manajer Keuangan

Tak hanya tugas, manajer yang satu ini pun memiliki sejumlah tanggung jawab sebagai berikut.

 

Melakukan Koordinasi Finansial Perusahaan

Tanggung jawab pertama dari jabatan ini adalah wajib melakukan kontrol finansial perusahaan. Perlu diingat, jangan sampai ada suatu divisi kerja perusahaan yang mengeluarkan biaya lebih dari anggaran yang ditentukan. Dengan demikian alur perekonomian akan lebih tertata.

 

Merencanakan Finansial Badan Usaha

Peran manajer keuangan, yakni merencanakan perekonomian di setiap jangka waktu tertentu. Sebelum mengesahkan rencana, tentu perlu mempertimbangkan banyak hal dan evaluasi.

 

Mengelola Akuntansi Perusahaan

Di setiap badan usaha pasti ada sistem akuntansi. Pemegang jabatan ini harus terus mengawasi jalannya pengelolaan akuntan. Jika ada kesalahan, bakal ada masalah yang menanti di kemudian hari.

 

Menjaga Ritme Efisiensi 

Pengelolaan perusahaan yang baik, pasti selalu efektif dan efisien dalam beroperasi. Segala prosedur dan birokrasi yang bertele-tele dan mampu menghambat produktivitas badan, ada baiknya dihilangkan.

 

Mengelola Perpajakan Perusahaan

Baik pribadi, maupun badan usaha, memiliki tanggungan pajak. Dalam perusahaan, pajak harus dikelola dengan baik. Dengan demikian, segala pelanggaran, sanksi, dan denda atas penyelewengan pajak dapat terhindarkan.

 

Menjaga Jalannya Kas, Utang, dan Piutang

Guna mempertahankan operasional dan memajukan perusahaan, alur kas, utang, dan piutang perlu dikelola dengan baik. Sebagai manajer juga harus bisa mengupayakan badan usaha tidak mengalami kerugian.

 

Baca juga: Cara Menghitung Gaji Karyawan Harian, Bulanan dan Pro Rata

 

Gaji Manajer Keuangan

Umumnya, untuk mengemban posisi ini, seseorang perlu berkarier menjadi akuntan terdahulu. Seiring berjalannya waktu, barulah bisa menduduki posisi sebagai manajer.

Umumnya, gaji untuk posisi ini berkisar di angka Rp 10 juta hingga Rp 16 juta per bulan. Namun, itu semua masih bergantung dengan seberapa besar dan makmur perusahaan.

 

Syarat Menjadi Manajer Keuangan

Untuk menjadi manajer tidaklah mudah. Adapun persyaratan untuk bekerja sebagai manajer keuangan sebagai berikut:

 

  • Memiliki Jenjang Pendidikan Setidaknya S1 di Bidang Keuangan

Latar belakang pendidikan merupakan syarat utama yang pertama. Pasalnya, bila seorang manajer tidak  didukung  dengan jenjang pendidikan yang baik, dikhawatirkan kurang paham akan ilmu dalam bidang terkait.

 

  • Punya Pengalaman di atas 2 Tahun

Tanpa didukung dengan jam terbang yang tinggi, pemangku jabatan ini tidak akan bisa bekerja secara optimal. Hal tersebut  lantaran dengan pengalaman yang mumpuni, bakal memudahkan untuk melakukan identifikasi dan pemecahan masalah secara efektif.

 

  • Berusia Berkisar 30-40 Tahun

Mengapa seorang manajer perlu berusia 30-40 tahun? Karena dengan rentang usia tersebut seseorang sudah memiliki kecerdasan emosional yang amat baik. Dengan demikian, segala pengambilan keputusan akan dilakukan secara lebih objektif.

 

  • Kritis dan Berwawasan

Cara kerja seseorang bergantung dengan pola pikir yang dimilikinya. Begitupun dengan posisi ini. Bila pemegang jabatan ini memiliki pemikiran yang dangkal tentu akan sulit untuk menciptakan langkah-langkah terobosan dan inovatif guna menunjang keuntungan perusahaan.

 

  • Komunikatif dan Mampu Bekerja Dalam Tim

Tanpa kemampuan komunikasi yang baik, akan sulit seorang manajer untuk memberikan arahan kepada para bawahannya. Selain itu, pemangku posisi tersebut juga dituntut untuk bisa bekerja dalam tim. Dengan begitu, alur kerja perusahaan dapat berjalan dengan lebih selaras.

 

Bagaimana? Tertarik menjadi manajer keuangan? Posisi ini bukanlah posisi sembarangan dan mengembangan tanggung jawab yang cukup besar. Sekian ulasan mengenai manajer keuangan. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat! 

Tentang Penulis

Picture of Admin LinovHR
Admin LinovHR

Akun Admin dikelola oleh tim digital sebagai representasi LinovHR dalam menyajikan artikel berkualitas terkait human resource maupun dunia kerja.

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Newslater

Newsletter

Tentang Penulis

Picture of Admin LinovHR
Admin LinovHR

Akun Admin dikelola oleh tim digital sebagai representasi LinovHR dalam menyajikan artikel berkualitas terkait human resource maupun dunia kerja.

Artikel Terbaru

Telusuri informasi dan solusi HR di sini!

Subscribe newsletter LinovHR sekarang, ikuti perkembangan tren HR dan dunia kerja terkini agar jadi yang terdepan di industri

Newsletter