Bagi sebagian pelaku usaha, pilihan merekrut karyawan dan melakukan kerja sama tentu bukan hal yang mudah. Terkadang muncul rasa ragu jika calon karyawan tidak sesuai dengan visi dan misi perusahaan.
Belum lagi jika tidak memiliki kompetensi yang memadai, atau bahkan terkesan tidak ingin bergabung dengan keterlibatan karyawan lainnya.
Keterlibatan kerja karyawan merupakan salah satu kunci sukses mengelola usaha. Tidak adanya atau kurangnya keterlibatan karyawan seringkali menjadi masalah yang dihadapi oleh pelaku usaha mengenai tenaga kerja pada umumnya. Lalu, apa itu keterlibatan karyawan? Mari simak ulasan berikut ini!
Baca Juga: 10 Kemampuan Modul Payroll LinovHR untuk Manajemen Kompensasi
Pengertian Keterlibatan Karyawan
Employee engagement atau keterlibatan karyawan adalah pendekatan dari perusahaan yang menghadirkan kondisi yang tepat bagi semua karyawan untuk memberikan yang terbaik, berkomitmen pada tujuan dan nilai-nilai perusahaan, dan termotivasi untuk berkontribusi pada kesuksesan perusahaan, namun tetap seimbang dengan meningkatkan kesejahteraan karyawan itu sendiri.
Karyawan yang puas belum tentu memiliki keterlibatan dalam perusahaan. Sehingga keterlibatan karyawan dianggap sama sekali berbeda dengan kepuasan karyawan. Karyawan bisa saja bekerja dengan rajin dan tekun, tetapi tidak memiliki motivasi yang kuat untuk mengembangkan perusahaan.
Setelah mengetahui pengertian secara umum, ada baiknya Anda juga mengetahui pengertian keterlibatan karyawan menurut para ahli.
- Hughes and Rog (2008): Employee engagement adalah hubungan emosional dan intelektual yang dimiliki oleh karyawan terhadap perannya, perusahaan, manajer, atau rekan kerja yang memberikan pengaruh untuk menambah upaya diskresi dalam pekerjaannya.
- Nurofia (2005): Employee engagement adalah antusiasme karyawan yang terbentuk karena merasa terlibat dalam bekerja, yang terjadi karena karyawan mengarahkan energinya untuk bekerja yang selaras dengan prioritas strategi perusahaan, dan memberikan dampak positif bagi perusahaan, yaitu meningkatkan revenue.
Pentingnya Employee Engagement
Lantas, mengapa keterlibatan karyawan penting?
Komitmen emosional yang dimiliki karyawan terhadap perusahaan tentu dianggap penting, baik bagi karyawan, maupun bagi perusahaan.
Apalagi karyawan yang berkomitmen penuh untuk pekerjaan mereka selalu terlihat lebih bahagia. Peran yang membuat karyawan semangat bekerja ini lebih dari sekedar gaji atau dedikasi terhadap perusahaan.
Berikut ini beberapa hal penting yang diperoleh ketika karyawan di perusahaannya memiliki keterlibatan emosional yang besar terhadap visi-misi perusahaan.
Tanggung Jawab Meningkat
Ada rasa tanggung jawab yang muncul karena merasa bahwa karyawan dipercaya dan dihargai atas keberadaannya dalam perusahaan, saat diberikan kesempatan untuk terlibat dalam proses pengambilan keputusan. Pencapaian keberhasilan dan kesuksesan akan mengarahkan karyawan pada tanggung jawab yang lebih besar.
Bertumbuhnya Kreativitas dan Inovasi
Karyawan termotivasi secara alamiah untuk menunjukkan kinerja terbaik yang dimiliki dengan adanya kepercayaan yang diberikan perusahaan melalui employee engagement dalam pengambilan keputusan.
Terdorong kreativitas dan inovasi yang semakin berkembang ketika karyawan memaksimalkan kompetensi mereka. Saat hal itu terjadi, secara tak langsung karyawan sedang menciptakan improvement untuk kemajuan perusahaan.
Tumbuhnya Keinginan untuk Memberikan yang Terbaik
Meningkatnya kekuatan untuk peningkatan diri yang dapat menciptakan performa unggul ketika perusahaan memberikan kepercayaan karena rasa bangga terhadap karyawannya yang senantiasa berpartisipasi aktif melalui berbagai tugas, pekerjaan, maupun kegiatan yang difasilitasi oleh perusahaan.
Meningkatkan Kualitas Pengambilan Keputusan
Sering berinteraksi dengan konsumen secara langsung dan intens adalah karyawan. Karena karyawan merupakan garda terdepan dalam berhubungan dengan konsumen.
Untuk menentukan strategi yang harus dilakukan guna meningkatkan kepuasan konsumen dan hal itu melibatkan karyawan, maka keputusan tersebut dipercaya mampu meningkatkan perusahaan karena adanya keterlibatan kerja karyawan.
Baca Juga: Apa Perbedaan Kreatif dan Inovatif? Simak Ulasan Berikut!
Cara Memaksimalkan Keterlibatan Karyawan
Karena keterlibatan kerja karyawan sangat penting bagi kemajuan perusahaan, maka perlu mengkondisikan perusahaan sedemikian sehingga menjadi tempat yang tepat bagi bertumbuhnya keterlibatan kerja karyawan.
Karena itu, Employee Self Services (ESS) dari Software HR LinovHR menjadi salah satu solusi yang tepat untuk Anda. Adapun manfaat dari modul yang meningkatkan employee engagement di perusahaan dari LinovHR ini adalah:Â
- Personal Details dan Employee Profile pada masing-masing karyawan dapat terlihat secara lengkap.
- Karyawan dapat membuat berbagai macam request atau pengajuan seperti melakukan pengajuan lembur, izin dan cuti, hanya dengan menggunakan Mobile ESS secara terpadu.
- Melakukan penjadwalan meeting online di company calendar yang dapat menjadi reminder atau pengingat.
- Mencatat worksheet secara rinci mengenai pekerjaan dan tugas-tugas yang dilakukan karyawan per hari.
- Menerima informasi penting yang diumumkan oleh manajemen mengenai tugas atau apapun yang berhubungan dengan perusahaan.
- Efektif dan terorganisir melakukan manajemen reimbursement perusahaan, seperti medical reimburse, business reimburse, travel reimburse, request reimburse, sampai melihat reimburse yang telah di request.
- Melihat informasi payroll yang diterima tiap bulannya dengan detail-detail yang didapatkan, dan dapat mengunduh dokumen dengan dikirimkan via email user yang terdaftar.
- Absensi dengan wajah atau absensi dengan sidik jari dapat dilakukan secara mudah dan menyenangkan dengan melalui smartphone.
LinovHR telah dipercaya dan berpengalaman membantu banyak perusahaan mengelola keterlibatan karyawan. Sehingga perusahaan maupun karyawan dapat bekerja sama dalam memaksimalkan kinerja, hingga pada akhirnya membawa keberhasilan mencapai tujuan perusahaan.
Selain itu, modul ini juga dapat mempermudah segala aktivitas pekerjaan, khususnya di bidang manajemen SDM di dalam perusahaan dengan memanfaatkan teknologi informasi yang otomatis.
Dengan begitu, kesalahan yang sering dilakukan oleh manajemen dalam mengurusi employee engagement akan terminimalisir. LinovHR akan menjamin kerahasiaan dan keamanan data perusahaan, karena itu perusahaan tidak perlu khawatir jika data akan hilang, rusak, atau bocor.
Tingkatkan produktivitas dan efektivitas keterlibatan karyawan di perusahaan Anda melalui LinovHR, Aplikasi Employee Self Service. Untuk informasi selengkapnya klik tautan berikut ini!