Setiap pertemuan, pasti ada perpisahan. Istilah tersebut juga berlaku untuk sesama rekan kerja di sebuah organisasi atau perusahaan karena berbagai kondisi. Untuk itu, menyiapkan kata-kata perpisahan yang baik tidak ada salahnya.Â
Untuk Anda yang telah berencana resign karena menemukan kesempatan kerja yang lebih baik, ingin menikah, melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi, atau apapun itu alasannya, simak ulasan artikel berikut ini agar ucapan kata-kata perpisahan kerja Anda berkesan.
Tips Mengucapkan Kata Perpisahan Kerja
Mengucapkan kata perpisahan pada rekan kerja merupakan hal yang penting untuk dilakukan saat meninggalkan perusahaan.
Hal ini juga untuk membantu menjaga hubungan pribadi dan profesional sesama di masa mendatang, selain menunjukkan apresiasi atas kerja sama dan waktu yang telah dilewati semasa kerja bersama.
Berikut beberapa tips mengucapkan kata perpisahan kerja yang bisa dijadikan referensi.Â
1. Pilihan Kata yang Tepat
Untuk mengucapkan kata perpisahan yang tepat dan tidak terlupakan, pilihlah kata-kata yang tepat agar mereka yang mendengar dan masih akan bekerja di perusahaan tersebut merasa tersentuh dan tidak melupakan jasa-jasa Anda selama bekerja bersama.
2. Jangan Membahas Masalah Kantor
Selain beri kata-kata yang menyentuh, sebaiknya jangan menyisipkan atau menyinggung masalah yang ada di kantor, baik internal, eksternal, hingga masalah pribadi dengan salah satu karyawan.
Berikan kesan terakhir yang baik bagi para rekan kerja di kantor tersebut.
3. Beri Ucapan yang Bermakna
Memilih kata yang tepat tentu saja sudah satu paket dengan pemberian ucapan yang bermakna. Jika perlu, beri semangat bagi rekan kerja atau karyawan lain yang akan Anda tinggalkan di kantor tersebut.
4. Berpisah Secara Baik-baik
Seperti ketika Anda pertama kali masuk ke kantor tersebut dengan penerimaan yang baik, jika Anda ingin keluar dari kantor dengan alasan apapun itu, keluar atau berpisahlah juga dengan cara yang baik agar kedua belah pihak tetap merasa diuntungkan dan dapat terjalin hubungan baik hingga ke depannya.
Cara Mengirim Ucapan Kata Perpisahan Kerja yang Elegan
Untuk mengimplementasikan tips mengucapkan kata perpisahan, ada beberapa metode mengirim ucapan kata perpisahan kerja yang bisa Anda jadikan rekomendasi.
1. Kartu Ucapan
Memberi kartu ucapan perpisahan kerja adalah salah satu cara yang baik untuk berpisah dari para rekan kerja, dengan memberikan kartu ucapan selamat tinggal berisi doa dan harapan pada atasan atau rekan kerja untuk menunjukkan rasa terima kasih atas dukungan yang selama ini mereka berikan dalam perjalanan karier di perusahaan.
2. Email Perpisahan
Cara lain mengucapkan kata perpisahan ketika hendak resign dengan mengirimkan email perpisahan kerja di hari terakhir atau sehari sebelum hari terakhir bekerja pada rekan kerja dan atasan.
Dengan menggunakan email perpisahan, Anda bisa mengirimkan pesan kepada beberapa penerima sekaligus, sehingga cara ini cukup praktis dan hemat waktu.
3. Menyampaikan Secara Langsung
Metode tepat lainnya terutama jika Anda melakukan hal ini kepada rekan kerja yang memang dekat dengan Anda adalah dengan meluangkan waktu di hari terakhir bekerja untuk berkeliling menyampaikan secara langsung perpisahan kepada rekan kerja di perusahaan tersebut.
4. Perpisahan Kecil-kecilan
Metode terakhir mengucapkan perpisahan kerja yaitu dengan mengadakan perpisahan kecil-kecilan di kantor maupun di luar, sebelum Anda resmi meninggalkan kantor.
Anda dapat merencanakan acara kumpul bersama secara sederhana dengan memesan makanan untuk disantap saat makan siang.Â
Baca Juga: Ide Hadiah Untuk Rekan Kerja Yang Resign
Contoh Kata Perpisahan Kerja Kepada Rekan KerjaÂ
Agar lebih spesifik, berikut beberapa contoh kata perpisahan kerja pada teman satu tim yang dapat Anda jadikan referensi.
- “Kamu adalah teman yang jujur, kritikus terbaik, rekan kerja setim yang dapat diandalkan, dan memang sangat jago. Semoga kita tetap dapat berhubungan hingga ke depannya.”
- “Saya mempelajari banyak hal selama bekerja dengan Kamu. Semoga Kamu bertemu dengan rekan kerja yang menyenangkan serta dapat diandalkan, juga dapat sukses di perusahaan yang baru. Keberuntungan mengikuti Kamu.”
- “Kamu akan menjadi sosok yang benar-benar dirindukan di perusahaan ini. Semoga sukses dengan pekerjaan barunya.”
- “Walau Anda memang bukan lagi rekan kerja saya, tetapi Anda masih bisa menjadi teman yang berarti untuk saya. Semoga sukses dengan karir barunya di sana.”
Contoh Kata Perpisahan Kerja Kepada Atasan
Agar semakin dikenang dan dapat menjalin hubungan yang baik hingga kedepannya, jangan juga untuk mengucapkan kata perpisahan kepada atasan. Berikut beberapa contohnya.
- “Selama ini Bapak/Ibu (Sebutkan Nama) sudah jujur, suportif, dan selalu mendukung pekerjaan di perusahaan ini. Teruslah melakukan hal-hal hebat dalam perjalanan karir kedepannya, dan sukses terus.”
- “Terima kasih karena telah menjadi luar biasa untuk membimbing karyawan biasa seperti saya ini hingga menjadi lebih cepat tanggap layaknya saat ini. Sekali lagi, terima kasih.”
Baca Juga: Ada Karyawan Resign Mendadak? ini Tanggapan HRD
Contoh Kata Perpisahan Kerja Untuk Seluruh Karyawan
Jika kasusnya Anda yang akan resign meninggalkan kantor, maka berikut cara mengucapkan perpisahan untuk seluruh karyawan sebagai rekan kerja:Â
- “See you on top, semuanya! Semoga di lain kesempatan kita bisa bekerja sama lagi!”
- “Terima kasih bantuannya selama ini kepada saya. Saya sangat menghargai hal tersebut karena bantuan kalian telah membentuk saya menjadi pribadi yang lebih baik.”
- “Sampai jumpa, thank you atas kerja sama yang solid selama saya menjadi bagian di perusahaan ini!”
Itulah beberapa tips dan contoh mengucapkan kata-kata perpisahan kerja jika Anda telah berencana untuk resign atau mengundurkan diri dari perusahaan tempat Anda bekerja.
Pertemuan memang indah, demikian juga dengan perpisahan yang harus dilalui dengan kata-kata maupun cara yang baik.Â
Baca Juga: Kumpulan Ide Farewell Party untuk Rekan Kerja Kantor
Monitoring Performa Karyawan Lebih Mudah dengan LinovHR
Mengucapkan kata-kata perpisahan memang tidak mudah, terlebih lagi diucapkan oleh seorang karyawan yang memiliki performa bagus di perusahaan.
Performa karyawan dapat dimonitoring dengan mudah dan akurat dengan Management Performance System LinovHR. Dilengkapi dengan fitur penentuan target kerja, penilaian kinerja, hingga pembuatan laporan atau review.
LinovHR membantu pekerjaan HR lebih mudah dan praktis. Tunggu apalagi? segera beralih ke software LinovHR untuk pengelolaan performa karyawan yang lebih mudah!