Ketika perusahaan mengadakan sebuah acara seperti training, tentunya akan sangat membosankan bila kegiatan hanya diisi dengan materi dari awal sampai akhir.
Sebaiknya perusahaan bisa mengemas acara menjadi lebih seru dan menyenangkan.
Nah, salah satu caranya adalah bisa dengan cara menyelipkan games outdoor di tengah-tengah kegiatan. Games akan membuat karyawan yang menjadi lebih aktif dan mengenal satu sama lainnya.
Agar perusahaan tidak kebingungan, sebaiknya buat training perusahaan Anda seru dengan 5 games outdoor ini!
1.ย Rebut Kursi
Memang paling menyebalkan sih kalau sudah harus rebutan kursi saat sedang pegal-pegalnya. Eits, tapi rebutan kursi ini dijamin tidak akan membuat kamu sebal! Malah akan sangat seru karena dilakukan dengan teman kantor Anda sendiri.
Untuk bisa melakukan games outdoor ini, siapkan terlebih dahulu kursi dan juga pengeras suara. Bentuklah kursi yang sudah disiapkan menjadi berbentuk lingkaran. Biarkan para peserta berada di tengah, namun kursi yang disiapkan harus lebih sedikit dari jumlah peserta.
Putarlah sebuah lagu kemudian instruksikan semua pemain untuk mengelilingi kursinya. Hentikan lagu ketika sudah sampai tengah-tengah, secara mendadak.
Nah, ketika musik terhenti para peserta harus segera mendapatkan kursi untuk duduk. Yang tidak mendapatkan berarti out. Untuk melanjutkan permainannya, kurangi lagi jumlah kursinya sampai peserta hanya tersisa 2 dan kursi hanya ada 1.
Games outdoor ini akan menuntut para karyawan harus bergerak aktif dan bisa menjadi lebih dekat lagi, apalagi ketika moment rebutan kursinya.
2.ย Charade
Games outdoor ini memerlukan kemampuan menebak. Untuk memulai permainannya, pilihlah satu orang peserta secara acak lalu mintalah ia untuk memilih benda mana yang akan ditiru, jangan sebutkan bendanya, simpan saja dalam kepala.
Nah, untuk memberitahu peserta lain apa yang dipilih, peserta akan melakukan gerakan dan peserta lain harus menebak apa yang dilakukan. Gerakan tersebut akan berhubungan dengan bendanya.
Baca juga : 5 Games indoor yang bisa di mainkan karyawan
3.ย Saatnya Berhenti Tertawa!
Sedang ingin tertawa tapi disuruh menahannya, pasti akan cukup sulit, apalagi bila Anda orang yang sangat mudah tertawa dengan hal-hal lucu.
Nah, dalam games outdoor ini, para peserta dituntut untuk tidak tertawa sama sekali, yang ketahuan tertawa maka ia akan out.
Untuk memulainya, bentuklah kelompok yang terdiri dari 2 orang dan saling berhadapan. Satu peserta akan menjadi penggoda dan satu peserta lainnya harus diam dan tidak akan akan tergoda dengan tingkat lawan mainnya. Ketika hitungan ke-5, permainan akan dimulai.
4.ย Tebak Suara
Games outdoor ini cukup sulit tapi akan sangat seru bila dimainkan apalagi bisa membuat antara karyawan lebih mengenal satu sama lainnya melalui suara.
Untuk memulai permainannya, pilihlah permainan, bisa 5 sampai 6 orang, kemudian suruhlah mereka untuk menutup mata menggunakan kain.
Pilih 1 orang peserta lainnya untuk mengucapkan satu dua patah kata. Apabila perkataannya sangat mudah ditebak maka yang mengucapkannya harus dihukum.
Agar tidak terdengar mudah, maka pemain lain harus membuat suara agar ruangan menjadi berisik.
Baca Juga: Daftar Perusahaan yang ada di SCBD
5.ย Ikuti Gerakanku!
Pilihlah satu peserta untuk memulai permainan. Instruksikan padanya untuk membuat sebuah gerakan sederhana yang bila disatukan akan menjadi gerakan seperti tarian, misalnya seperti menepuk tangan ke kiri dan ke kanan atau mengangkat kaki.
Peserta lain bisa mengikuti dan mempelajarinya, lalu gantilah dengan pemain lainnya utuk menambahkan alur tariannya. Satukan semua tarian yang telah dibuat, kemudian peragakan tarian secara bersamaan.
Bila salah satu peserta ada yang tidak bisa maka akan diberikan hukuman.
6. Blind Tag
Waktu: 1-2 jam
Jumlah Peserta: 15-30 orang
Peralatan: Pita kain atau penutup mata.
Cara Bermain:
Satu peserta diberikan pita kain atau penutup mata untuk membuatnya terbatas dalam melihat. Peserta diminta untuk berkumpul di area permainan.
Tugas pemain tersebut adalah menandai atau menyentuh peserta lain tanpa melihat. Setiap peserta yang disentuh menjadi “buta” dan harus menutup mata atau memakai pita kain.
Permainan berlanjut hingga semua peserta tereliminasi atau dalam batas waktu tertentu.
Tujuan:ย
Meningkatkan kepercayaan, ketergantungan pada indera lain selain penglihatan, serta komunikasi verbal dan non-verbal. Merangsang pemikiran kreatif dan adaptasi terhadap perubahan situasional.
7. Freeze Tag
Waktu: 30 menit – 1 jam
Jumlah Peserta: 15-30 orang
Peralatan: Tidak memerlukan peralatan khusus.
Cara Bermain:
Satu orang menjadi penyebab โbeku” dan mencoba membekukan peserta lain dengan menyentuh mereka.
Peserta yang dibekukan harus tetap diam hingga diselamatkan oleh teman mereka yang belum dibekukan.
Permainan berakhir ketika semua peserta dibekukan atau setelah waktu tertentu.
Tujuan:ย
Meningkatkan koordinasi, keterlibatan, dan kerja tim.
Sangat menyenangkan bukan? Apalagi bila dilakukan bersamaan dengan yang lainnya, yuk buat training perusahaan Anda seru dengan 5 games outdoor yang telah disebutkan di atas!