Mencapai Financial Freedom untuk Karyawan, Begini Caranya

.

Newslater

Newsletter

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

financial freedom
Isi Artikel

Istilah financial freedom bukanlah hal baru, kita sudah sering mendengarnya. Bahkan hal ini menjadi dambaan banyak pekerja di luar sana. Ini karena dengan mencapai kebebasan finansial, kita tidak lagi perlu merisaukan uang untuk biaya hidup dan membiayai tujuan hidup.

Dengan mencapai hal ini, dipercaya kita bisa hidup lebih tenang dan dapat menikmati hidup. Telah banyak buku yang menerangkan tentang bagaimana cara mencapai kebebasan finansial.

Apakah Anda penasaran? Artikel LinovHR di bawah ini sudah merangkumnya untuk Anda, mari simak!

 

Pengertian Financial Freedom

Financial freedom adalah suatu kondisi di mana seseorang dapat memenuhi kebutuhan hidupnya tanpa perlu bekerja lebih keras atau ketergantungan kepada finansial orang lain.

Biasanya, seseorang yang memiliki kebebasan finansial tentunya telah memiliki aset yang lebih dari cukup.

Selain itu, seseorang dengan kebebasan finansial akan mengembangkan aset yang dimiliki agar mendapatkan keuntungan yang berlipat ganda, dan digunakan untuk membiayai kebutuhannya sehari-hari.

Kebebasan finansial tidak harus milik orang yang berpenghasilan tinggi. Setiap orang dapat mengikuti kebebasan finansial versi mereka. 

Untuk mencapai kebebasan finansial, tidak hanya bisa dicapai dengan melihat gaji yang besar atau usia yang semakin matang. Ini semua bisa tercapai dari proses yang panjang. Oleh karena itu, Anda harus mampu menghargai semua aktivitas yang Anda lakukan untuk mencapai konsep kebebasan finansial.

 

Manfaat Financial Freedom

Ketika seseorang telah mencapai kebebasan finansial, ia akan merasakan manfaat yaitu bisa lebih mandiri dan tidak bergantung pada keuangan orang lain.

Ia pun akan tetap mendapatkan penghasilan secara intens walaupun sedang tidak bekerja sekalipun.

Manfaatnya akan benar-benar Anda rasakan ketika kita tidak lagi bekerja atau sedang dalam umur yang tidak produktif.

Walaupun begitu, Anda tetap akan mendapatkan pendapatan walaupun tidak bekerja secara efektif. Pendapatan tersebut bisa didapatkan dengan memiliki usaha, bisnis dan lain-lain.

Sederhananya, ketika Anda memiliki kebebasan finansial, Anda tidak perlu memaksakan diri untuk terus bekerja. Anda selalu dapat beristirahat dan pensiun tanpa menunggu usia tua.

Menariknya, jika Anda ingin pergi berlibur, Anda bisa pergi tanpa khawatir kehabisan uang. Bahkan jika Anda tidur dan Anda sudah memiliki banyak aset produksi, maka Anda akan tetap mendapatkan penghasilan.

Sekarang setelah Anda mengetahui pengertian dari financial freedom dan manfaatnya, tidak ada salahnya untuk merenungkannya.

Banyak orang sukses merasakan manfaat kebebasan finansial sejak usia muda, dan bukan tidak mungkin untuk Anda mewujudkannya.

 

Baca Juga: Kenali Apa Itu Sink Fund dan Bedanya dengan Dana Darurat

 

Tahapan Financial Freedom

Setidaknya, ada 7 tahapan financial freedom, seperti berikut ini:

 

  • Clarity. Langkah pertama untuk melakukan tahapan financial freedom adalah dengan memeriksa situasi keuangan yang Anda miliki, berapa banyak utang, dan tujuan yang ingin dicapai.
  • Kemandirian. Tahapan yang kedua untuk menjadi mandiri secara finansial tanpa bantuan dari luar, seperti bantuan dari orang tua dan lain-lain.
  • Kelonggaran finansial. Tahapan selanjutnya adalah memiliki kelonggaran dalam finansial. Maksudnya, sisa uang dari penghasilan yang didapat seorang karyawan setelah memenuhi kebutuhan primernya. 
  • Stabilitas. Tahapan ini memerlukan kedisiplinan dalam penerapannya. Karena setelah melunasi semua utang yang ada, selanjutnya alihkan sisa uang yang ada ke dana darurat. Biasanya dana darurat yang dikumpulkan setara dengan biaya hidup selama enam bulan.
  • Fleksibilitas. Tahapan ini memiliki dana darurat yang dapat membiayai kebutuhan hidup selama 2 tahun.
  • Kemandirian finansial. Semua orang yang telah mencapai tahapan ini biasanya dapat memenuhi kebutuhan hidup hanya dari pendapatan investasi. Investasi tersebut dapat berupa hasil sewa properti atau investasi saham dan lain-lain.
  • Kekayaan berlimpah. Tahapan yang terakhir adalah kekayaan yang berlimpah. Biasanya tahapan ini adalah orang-orang yang memiliki sumber pendapatan yang cukup banyak, seperti menjalankan beberapa industri, para artis papan atas, dan lain sebagainya.

Cara Mewujudkan Financial Freedom untuk Karyawan

Tentu kita ingin mampu mencapai kebebasan finansial agar tidak merasa terbebani, berikut ini beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencapai financial freedom bagi karyawan.

 

1. Paham kondisi dan kebutuhan finansial saat ini

Langkah yang pertama adalah memahami kondisi keuangan dan kebutuhan finansial saat ini. 

Jika kondisi keuangan Anda belum membaik atau banyak tunggakan utang, maka sebaiknya Anda perlu menyelesaikan utang-utang tersebut.

Jika sudah terlunasi, maka Anda dapat merencanakan kebutuhan finansial secara terperinci kedepannya untuk mencapai financial freedom.

 

2. Miliki tabungan yang cukup

Setelah memahami kondisi finansial, maka selanjutnya Anda perlu memiliki tabungan yang cukup.

Memiliki tabungan akan berguna di masa mendatang, Anda dapat mempersiapkan masa depan dari tabungan yang Anda miliki.

 

3. Mencari penghasilan tambahan lewat bisnis

Langkah selanjutnya adalah dengan membangun bisnis sejak dini. Bisnis tersebut yang akan membantu menambah penghasilan Anda dikala telah memasuki usia tidak produktif.

Sisihkan uang Anda untuk membangun usaha agar dapat menambah penghasilan Anda.

 

4. Berinvestasi

Untuk mencapai kebebasan finansial, seorang karyawan sebaiknya melakukan investasi yang sesuai dengan kemampuan.

Mulailah banyak belajar tentang berinvestasi sejak dini agar Anda dapat mengembangkan aset baik secara riil maupun saham.

 

5. Persiapkan dana darurat

Pada dasarnya, dana darurat dan tabungan adalah dua hal yang berbeda walaupun keduanya memiliki konsep penyisihan dana dari penghasilan. Namun pada kenyataannya keduanya memiliki tujuan yang berbeda.

Dana darurat adalah dana yang disimpan untuk membiayai kondisi yang tidak menentu seperti dana kecelakaan, dana PHK dan lain-lain.

Persiapkan dana darurat setiap bulannya untuk mempersiapkan diri di segala kondisi. Biasanya dana darurat yang dikumpulkan bisa untuk membiayai kebutuhan selama 6 bulan lamanya.

 

 

Demikianlah artikel tentang financial freedom ini. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan Anda dalam mempersiapkan kebebasan finansial. Terimakasih telah membaca sampai akhir.

Tentang Penulis

Picture of Sella Melati
Sella Melati

Cuma senang menulis, yang suka nonton sama traveling
Follow them on Linkedin

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Newslater

Newsletter

Tentang Penulis

Picture of Sella Melati
Sella Melati

Cuma senang menulis, yang suka nonton sama traveling
Follow them on Linkedin

Artikel Terbaru

Telusuri informasi dan solusi HR di sini!

Subscribe newsletter LinovHR sekarang, ikuti perkembangan tren HR dan dunia kerja terkini agar jadi yang terdepan di industri

Newsletter