Employee spotlight atau sorotan karyawan adalah salah satu cara yang dapat digunakan oleh perusahaan dalam memberikan apresiasi kepada karyawan yang dimilikinya.ย
Cara ini sendiri dinilai menjadi salah satu cara yang juga dapat meningkatkan engagement, meningkatkan employee satisfaction, membangun citra perusahaan, serta mempertahankan karyawan-karyawan dengan kinerja yang baik di tengah-tengah persaingan bisnis yang semakin ketat.
Untuk mengetahui lebih jauh mengenai sorotan karyawan mulai dari pengertian, keuntungan, hingga cara penerapannya, simak penjelasan artikel LinovHR berikut sampai tuntas ya!
Apa Itu Employee Spotlight?
Employee spotlight adalah catatan yang menampilkan riwayat karyawan Anda dengan perusahaan yang berisikan catatan prestasi, kepribadian, hari jadi kerja, keberhasilan, dan tantangan.
Dalam melakukan apresiasi ini, biasanya perusahaan akan melihat hal apa saja yang sudah dicapai oleh para karyawan. Mulai dari prestasi, peringatan kerja, kepribadian, kesuksesan, hingga tantangan yang sudah dilalui oleh karyawan mereka.
Dengan menggunakan metode ini, perusahaan memberikan ruang kepada para karyawan untuk memiliki cita-cita yang ingin dicapai, membangun koneksi antar karyawan.
Cara ini juga dapat menciptakan budaya kepemimpinan di setiap divisi, hingga menciptakan rasa persatuan dan saling mendukung antar karyawan yang dapat meningkatkan nilai merek dan produktivitas perusahaan.
Biasanya perusahaan akan mempublikasi employee spotlight dengan berbagai format, misalnya foto karyawan disertai dengan teks pendek, video pendek, atau wawancara tertulis.
Biasanya, postingan ini dipublikasikan di saluran komunikasi internal, saluran media sosial perusahaan, dan halaman karier.
Keuntungan Menerapkan Employee Spotlightย
Dalam menerapkan employee spotlight, tentu perusahaan akan mendapatkan beberapa keuntungan, di antaranya adalah sebagai berikut.
-
Dapat Mengenali Karyawan Secara Mendalam
Dalam menerapkan sorotan karyawan, maka secara tidak langsung Anda dapat mengenali karyawan yang Anda miliki secara mendalam. Melalui cara ini, Anda juga dapat meningkatkan motivasi dan moral karyawan yang secara langsung dapat meningkatkan produktivitas karyawan saat melakukan pekerjaannya.ย
-
Dapat Membangun Budaya Kerja yang Sehat
Employee spotlight juga dapat membantu perusahaan dalam menciptakan budaya kerja yang sehat. Selain itu, perusahaan yang mampu memerhatikan dan mengakui kinerja karyawan, maka dapat membangun sikap saling menghargai antara satu sama lain.ย
-
Dapat Membangun Citra Perusahaan
Penerapan employee spotlight ternyata juga dapat membantu untuk membangun citra perusahaan yang baik terhadap calon kandidat maupun kompetitor.ย
Bisanya, para karyawan ketika ingin melamar ke sebuah perusahaan akan mencari segala informasi mengenai perusahaan yang Anda kelola melalui banyak situs.ย
Dengan menerapkan cara ini, maka perusahaan dapat menarik calon kandidat yang selaras dengan visi dan misi yang dimiliki oleh perusahaan.
Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Performance Appraisal?
Bagaimana Menerapkan Employee Spotlight
Lalu, apa saja yang harus dilakukan oleh perusahaan jika ingin membuat postingan employee spotlight? Berikut adalah beberapa cara yang Anda lakukan dalam penerapan sorotan karyawan.
-
Menentukan Format yang Tepat
Dalam melakukan sorotan karyawan, pertama perusahaan harus menentukan format yang tepat. Format sendiri perlu disesuaikan dengan karyawan yang ada di perusahaan serta platform yang dimiliki perusahaan. Untuk promosi internal, sangat disarankan menggunakan foto dan ringkasan pencapaian dari karyawan.
-
Memilih dan Memprioritaskan Kandidat untuk Sorotan
Agar adil, pastikan semua staf dari berbagai departemen dan divisi masuk daftar sorotan. Pilih karyawan yang punya kinerja tinggi, baik itu karyawan baru atau juga karyawan lama.
-
Menyiapkan Kuesioner yang Terperinci
Penerapan sorotan karyawan adalah salah satu kesempatan yang dapat digunakan oleh perusahaan maupun karyawan untuk menonjolkan kepribadian, keunikan, dan hubungan karyawan dengan perusahaan.ย
Terdapat beberapa topik populer yang dapat Anda gunakan dalam menyiapkan pertanyaan sorotan karyawan, di antaranya adalah mencakup visi dan misi perusahaan, kepemimpinan, budaya organisasi, tantangan dan kesuksesan, proyek besar atau tonggak pencapaian, serta peluang pertumbuhan karir.
-
Promosikan Sorotan Karyawan
Dalam hal ini, Anda dapat membagikan postingan sorotan karyawan yang sudah dibuat melalui berbagai platform maupun sosial media yang dimiliki oleh perusahaan Anda. Postingan ini sendiri bagus untuk meningkatkan moral karyawan dan membantu mereka untuk mengenal rekan kerja dengan lebih baik.ย
-
Melacak Hasil
Setelah Anda melakukan penyebaran dari sorotan karyawan, maka hal selanjutnya yang dapat Anda lakukan adalah dengan bertanya kepada karyawan Anda mengenai pendapat mereka tentang sorotan tersebut.
Selain itu, melakukan cara ini juga dapat membantu perusahaan untuk memutuskan format terbaik untuk difokuskan di masa yang akan mendatang.
Terapkan Employee Spotlight dengan Bantuan Performance Management System
Dalam menjalankan sebuah bisnis, tentu perusahaan harus mengetahui dan menilai kinerja yang dimiliki oleh para karyawannya. Hal ini dilakukan agar perusahaan dapat mengetahui apakah karyawan tersebut mengalami pengembangan diri atau tidak.
Dengan mengetahui peningkatan kinerja karyawan, perusahaan juga akan mendapatkan kemudahan ketika ingin memberikan sebuah apresiasi terhadap karyawan tersebut.
Apresiasi dari perusahaan kepada karyawan dengan cara employee spotlight juga menandakan bahwa perusahaan menghargai segala proses dan kerja keras karyawan. Ini bisa membuat mereka menjadi lebih bahagia dan loyal kepada perusahaan.
Namun, terkadang dalam proses penilaian karyawan sering ditemukan bias yang membuat penilaian menjadi subjektif. Biasanya hal ini kerap terjadi karena pengelolaan kinerja karyawan masih dilakukan dengan cara-cara manual.
Untuk menghindari subjektivitas dalam penilaian kinerja, sekarang perusahaan sudah bisa menggunakan perangkat teknologi Software HRIS Indonesia LinovHR yang memiliki beragam modul dan fitur menarik yang dapat mempermudah proses administrasi karyawan.
Di dalam software ini sendiri terdapat modul Performance Management System LinovHR yang dapat mempermudah perusahaan untuk melakukan seluruh proses manajemen kinerja karyawan mulai dari penentuan target kerja, penilaian kinerja, hingga pembuatan laporan atau hasil review karyawan.
Dengan menggunakan modul Performance Management LinovHR, maka perusahaan dapat melakukan penilaian kinerja karyawan secara cepat, tepat, dan akurat.
Tertarik dengan kemudahannya? Segera gunakan Software HRIS LinovHR sekarang juga!