Diskusi: Pengertian, Jenis, Tujuan, Manfaat Serta Cara Berdiskusi dalam Perusahaan

.

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

apa itu diskusi
Isi Artikel

Dalam dunia kerja, terdapat banyak cara untuk berkomunikasi satu sama lain, salah satunya adalah dengan berdiskusi. Dengan diskusi, Anda dapat bertukar gagasan, informasi, dan pendapat dengan orang lain yang akhirnya dapat menciptakan banyak ide dan inovasi perusahaan yang belum ditemukan sebelumnya. 

Simak artikel ini untuk mendapatkan informasi selengkapnya tentang apa yang dimaksud dengan diskusi di lingkungan kerja!

 

Apa Itu Diskusi?

Diskusi adalah kegiatan saat dua orang atau lebih berbicara tentang sesuatu dan saling menceritakan ide atau pendapat mereka. Diskusi merupakan cara untuk bertukar pikiran yang bertujuan untuk meraih kesepakatan bersama.

Kegiatan ini melibatkan sekelompok orang untuk saling berinteraksi berdasarkan pada pengalaman ataupun informasi, untuk mencari solusi atas sebuah permasalah. 

Adanya sesi bertukar pikiran dan pendapat merupakan tanda lingkungan kerja yang sehat. Diskusi yang sehat akan mendorong pola komunikasi efektif. Tentu saja komunikasi efektif juga sangat dibutuhkan dalam perusahaan.

Sebab tanpa adanya komunikasi yang baik, peluang akan kesalahan pun semakin besar untuk terjadi.

 

Jenis Diskusi 

Ternyata diskusi terdiri dari beberapa jenis. Apa saja jenisnya? Ikuti pembahasannya di bawah ini.

 

1. Seminar 

Anda mungkin sudah cukup familiar dengan seminar. Biasanya seminar diadakan untuk memperkenalkan atau menjelaskan suatu produk, masalah, atau sesuatu yang dilakukan dalam rangka menarik minat masyarakat.

Dalam seminar, didatangkan beberapa ahli dalam bidangnya yang akan membahas topik tertentu untuk mencapai kesepakatan.

 

2. Lokakarya 

Lokakarya sering disebut juga sebagai sanggar kerja. Dalam jenis ini, biasanya membahas suatu profesi atau pekerjaan tertentu. Selain itu, karya seorang ahli juga mungkin dibahas dalam lokakarya ini. 

 

3. Simposium

Simposium adalah diskusi yang diadakan oleh sekelompok orang untuk membahas pokok permasalahan tertentu. Adanya simposium bertujuan untuk mendapat kesepakatan bersama.

 

4. Diskusi Panel

Diskusi panel merupakan diskusi yang diadakan dengan tujuan untuk memperluas pengetahuan tentang suatu permasalahan yang sedang hangat dibicarakan oleh khalayak umum. Acara ini pastinya akan melibatkan para ahli sebagai pembicara. 

 

5. Konferensi 

Konferensi adalah sebuah pertemuan untuk bertukar pendapat atau berunding satu sama lain mengenai permasalahan yang sedang dihadapi bersama. Konferensi merupakan ajang untuk saling mengemukakan pendapat agar memperoleh jalan keluar yang diharapkan oleh semua pihak terkait.

 

Baca Juga: Teks Diskusi, Hasil Uraian Suatu Diskusi

 

Manfaat Berdiskusi 

Dengan melakukan diskusi banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan. Berikut adalah beberapa manfaatnya. 

 

Mendapatkan Berbagai Perspektif

Berdiskusi membantu Anda untuk melihat perspektif orang lain. Ketika Anda diminta untuk mendiskusikan suatu topik dan merundingkan bagaimana cara mengatasinya, Anda dipaksa untuk mendengarkan ide orang lain. Ide-ide mereka kemudian akan mempengaruhi pemikiran Anda sendiri dan memperluas wawasan Anda.

 

Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis

Tidak hanya mendengar perspektif orang lain, Anda juga dapat membandingkan, membedakan, dan mengintegrasikan perspektif mereka ke dalam pemikiran Anda sendiri. Mungkin perspektif orang lain akan mengubah pikiran Anda atau menunjukkan kekurangan dalam ide Anda sendiri.

 

Belajar Hal Baru

Kita sering menemukan bahwa kita memiliki keahlian yang berbeda dengan teman-teman kita. Keragaman keterampilan ini dapat menjadi manfaat besar dari adanya diskusi. Interaksi Anda dengan anggota tim yang lebih berbakat dalam tugas-tugas tertentu memberi Anda kesempatan untuk belajar hal baru dan introspeksi diri. 

 

Meningkatkan Keterampilan Komunikasi 

Dalam diskusi pasti terjalin sebuah komunikasi antar satu sama lain yang mendorong Anda untuk melatih kemampuan berkomunikasi Anda. Anda dapat belajar untuk menjadi aktif maupun sebagai pendengar yang baik. Apabila Anda dapat berkomunikasi dengan baik, kepercayaan diri Anda dalam berkarir juga akan meningkat. 

 

Baca Juga: Komunikasi Yang Efektif Dalam Dunia Kerja

 

Cara Berdiskusi yang Baik dalam Perusahaan

Pertanyaannya, bagaimana untuk melakukan diskusi yang baik? Inlah beberapa caranya.

 

Hargai Pendapat Orang Lain

Supaya diskusi dapat berjalan baik, salah satu caranya adalah dengan menghargai pendapat semua orang tanpa terkecuali. Jangan memandang pangkat, status, atau derajat sosial yang dimiliki lawan bicara Anda. Anda harus menghargai pendapat semua orang yang terlibat dalam diskusi dengan sama rata. 

 

Memahami Tujuan Diskusi

Anda harus memahami terlebih dahulu apa yang menjadi tujuan dari adanya diskusi tersebut. Perlu diingat bahwa dalam hal ini, semua pihak yang melaksanakan diskusi harus paham akan tujuan diskusi.

Hal ini supaya tidak ada yang membuat ulah atau mengacaukan diskusi ketika berlangsung. Selain itu, tujuan lainnya adalah agar topik pembahasan tidak keluar arah.

 

Sampaikan Pendapat dengan Sopan

Jika Anda ingin diskusi berjalan dengan lancar maka sangat penting bagi semua orang yang untuk menyampaikan pendapatnya dengan sopan. Ketika berdiskusi, akan terdapat banyak interaksi di dalamnya, oleh karena itu penting untuk melakukan diskusi dengan penuh etika. 

Hal tersebut dilakukan untuk mencegah adanya kesalahpahaman dan miskomunikasi saat diskusi berlangsung serta menghindari adanya pihak yang tersinggung atas ucapan satu sama lain.

 

Akhiri dengan Kesepakatan yang Adil

Suatu diskusi harus dijalankan secara kooperatif dari awal hingga akhir. Ini merupakan hal yang paling penting, karena tujuan dari adanya diskusi adalah untuk mencapai kesepakatan bersama. Maka diskusi harus diakhiri dengan baik, yakni dengan menghasilkan kesepakatan yang adil bagi kepentingan bersama.

Perbedaan pendapat tentu hal yang lumlah dalam perusahaan. Namun, ada baiknya jika setiap pihak dalam perusahaan dapat berdiskusi dengan baik agar dapat mengakomodir kepentingan bersama serta menemukan ide baru. Cara berdisuksi di atas dapat Anda guanakan agar duskrusi berjalan lancar tanpa ada  hambatan.

Nah, semoga penjelasan di atas dapat membantu!

Tentang Penulis

Picture of Meirza Anggakara
Meirza Anggakara

Memiliki minat dalam pemasaran digital serta senang memberikan pengetahuan terkait dunia kerja di LinovHR dengan penerapan SEO yang baik dan sesuai kaidah mesin pencari
Follow them on Linkedin

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Tentang Penulis

Picture of Meirza Anggakara
Meirza Anggakara

Memiliki minat dalam pemasaran digital serta senang memberikan pengetahuan terkait dunia kerja di LinovHR dengan penerapan SEO yang baik dan sesuai kaidah mesin pencari
Follow them on Linkedin

Artikel Terbaru