Cara Menghitung Persentase Keterlambatan Karyawan di Excel

.

Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini :

Isi Artikel

Cara menghitung persentase keterlambatan karyawan adalah salah satu cara yang dapat dilakukan oleh manajemen perusahaan dalam menghitung jumlah keterlambatan yang dilakukan oleh karyawan.

Menghitung keterlambatan ini akan membantu HR dalam mengelola proses penggajian.

Seperti yang sudah diketahui, pengelolaan absensi karyawan menjadi salah satu komponen penting dalam memproses gaji karyawan.

Selain berkaitan dengan proses penggajian, menghitung tingkat kehadiran karyawan juga dapat mengetahui apakah karyawan yang bersangkutan disiplin dan produktif atau tidak.

Mengingat apabila karyawan tidak hadir maka akan mengakibatkan produktivitas di tempat kerja bisa mengalami penurunan. 

Untuk mengetahui persentase keterlambatan karyawan, perusahaan dapat melakukannya dengan menggunakan formula Ms Excel.

Seperti apa cara menghitung serta rumus menghitung keterlambatan karyawan pada Ms Excel, simak penjelasan artikel LinovHR berikut sampai tuntas ya!

 Baca Juga: Aplikasi Absensi Online Untuk Kelola Karyawan

 

Cara Menghitung Persentase Keterlambatan Karyawan di Excel 

cara menghitung persentase keterlambatan karyawan
Rumus Perhitungan Presentasi Keterlambatan

 

Untuk menghitung persentase keterlambatan karyawan di Excel, hal pertama yang harus Anda ketahui adalah rumus menghitung keterlambatan karyawan yang dapat terbagi menjadi dua, yaitu berdasarkan total jam kerja dan berdasarkan jam in.

Berikut adalah penjelasan perhitungannya:

 

1. Rumus Menghitung Keterlambatan Karyawan di Excel

Menghitung total waktu keterlambatan absensi karyawan pada Microsoft Excel bisa menggunakan rumus fungsi Excel. Baik dengan penulisan maupun logika sederhana.

Melalui penjelasan di atas, Anda juga sudah dapat mengetahui bahwa dalam menghitung keterlambatan karyawan terdapat dua rumus yang dapat digunakan, yaitu berdasarkan total jam kerja dan jam in atau jam masuk.

Berikut adalah contoh menghitung jam terlambat:

 

contoh menghitung keterlambatan
contoh menghitung keterlambatan

 

Pada contoh di atas, jumlah jam keterlambatan karyawan sudah dihitung dan ditampilkan pada kolom D4 sampai D6.

Untuk rumus yang akan digunakan dalam menghitung jam keterlambatan tersebut, simak penjelasan yang ada di bawah ini.

 

2. Menghitung Jam Terlambat Berdasarkan Total Jam Kerja 

Untuk mengetahui apakah terdapat jam terlambat atau tidak pada karyawan yang Anda miliki, maka Anda dapat menggunakan rumus Excel IF. 

Pada contoh di atas, tepatnya pada kolom atau Cell D4,  total jam terlambat dapat diketahui melalui selisih antara jam in dan jam out

Berikut adalah rumus untuk menghitung jam terlambat pada Cell D4:

 

=IF(C4<TIME (9;0;0);TIME (9;0;0)-C4;0)

 

Dengan rumus tersebut, jika total jam kerja kurang dari 9 jam, maka jam terlambat akan dihitung berdasarkan selisih jam kerja tersebut. 

 

3. Menghitung Jam Terlambat Berdasarkan Jam In 

Cara menghitung jam terlambat yang kedua adalah berdasarkan jam in atau jam masuk. Pada gambar di atas, contoh yang kedua ini ada pada kolom atau Cell D5.

Berikut adalah rumus untuk menghitung jam terlambat pada Cell D5:

 

=IF(A5>TIME(8;0;0);A5-TIME(8;0;0);0)

 

Dengan rumus tersebut, jika seorang karyawan masuk lebih dari jam 8:0:0, maka secara otomatis jam keterlambatan akan dihitung dan ditampilkan dalam Cell D5.

Berbeda dengan cara yang sebelumnya, pada cara yang kedua ini, Anda tidak harus memperhatikan jam in dan jam out yang dimiliki oleh karyawan, karena jam terlambat secara otomatis akan dihitung sesuai dengan rumus di atas.

 

Baca Juga: Seperti Apa Peraturan Terlambat Masuk Kerja yang Perlu Diterapkan Perusahaan?

 

Permudah Urusan Perhitungan Keterlambatan Karyawan dengan Aplikasi Absen Online LinovHR

aplikasi absen online
Aplikasi Absensi

 

Untuk menghitung keterlambatan karyawan, penggunaan rumus Microsoft Excel bisa membantu. Namun dalam praktiknya Anda harus benar-benar memasukkan jam masuk dan jam pulang karyawan. Kemudian memasukkan rumusnya sesuai dengan ketentuan yang dibutuhkan.

Proses perhitungan jam keterlambatan secara manual ini perlu dilakukan dengan cermat karena rawan sekali terjadi human error. 

Selain rawan human error, menghitung persentase keterlambatan menggunakan Excel juga sangat menyita waktu.

Sekarang sebenarnya untuk menghitung keterlambatan karyawan, perusahaan bisa menggunakan teknologi aplikasi absen online seperti yang dimiliki oleh LinovHR. Penggunaan aplikasi absen online ini memudahkan perusahaan untuk mendapatkan data yang akurat dan real time terkait jam masuk karyawan.

Proses absensi pun mudah, karyawan cukup melakukan absen dengan face recognition dan geolocation. Ketika karyawan melakukan absen, maka secara otomatis dan real time waktu akan tercatat di database.

Begitu juga ketika karyawan melakukan absen pulang, sistem akan otomatis mencatat jam kepulangan dan merekap waktu kerja karyawan serta berapa waktu keterlambatan karyawan.

Tertarik dengan kemudahan Aplikasi Absen Online LinovHR? Segera gunakan sekarang juga!

 

Tentang Penulis

Picture of Admin LinovHR
Admin LinovHR

Akun Admin dikelola oleh tim digital sebagai representasi LinovHR dalam menyajikan artikel berkualitas terkait human resource maupun dunia kerja.

Bagikan Artikel Ini :

Related Articles

Tentang Penulis

Picture of Admin LinovHR
Admin LinovHR

Akun Admin dikelola oleh tim digital sebagai representasi LinovHR dalam menyajikan artikel berkualitas terkait human resource maupun dunia kerja.

Artikel Terbaru