Bertambahnya umur berarti bertambahnya juga aktivitas dan tanggung jawab yang kita jalani. Tak jarang kita tidak memiliki waktu untuk sekedar beristirahat apalagi tidur siang.
Terutama saat bekerja. Kita jarang memiliki waktu senggang untuk istirahat di kantor. Akibatnya, tubuh kadang merasa lelah dan ngantuk.
Jika di tempat kerja karyawan merasa ngantuk, hal itu menjadi penghalang untuk produktif. Untuk itu, LinovHR akan membahas bagaimana cara menghilangkan ngantuk saat kerja sehingga waktu kerja Anda lebih produktif.
Simak Selengkapnya!
Penyebab Ngantuk di Tempat Kerja
Mengantuk di tempat kerja seperti menjadi sebuah aktivitas yang sering kita jumpai di tempat kerja. Banyak sekali penyebab mengantuk di tempat kerja. Berikut beberapa penyebabnya.
Lelah bekerja
Lelah bekerja merupakan penyebab utama seseorang dapat mengantuk di tempat bekerja. Dengan banyaknya pekerjaan yang harus dikerjakan dan tidak memberikan tubuh untuk beristirahat membuat otak dan tubuh kelelahan serta tidak rileks. Sehingga berujung pada rasa kantuk yang tak tertahankan.
Perubahan jadwal tidur
Selain kekurangan istirahat, perubahan jadwal tidur juga bisa membuat kita mudah mengantuk saat bekerja. Dengan jadwal pekerjaan yang terkadang berubah, otomatis mengubah waktu kita beristirahat dan mengakibatkan kita lebih mudah mengantuk saat bekerja.
Jarang bergerak
Selain faktor istirahat, ternyata mengantuk saat bekerja dapat disebabkan oleh tubuh yang jarang bergerak. Sebuah jurnal mengatakan bahwa tubuh yang jarang berolahraga dapat mengakibatkan rasa mengantuk.
Baca juga: Kelelahan Kerja Saat Pandemi? Berikut 5 Tips Mengatasinya
Dampak Negatif Ngantuk Saat Bekerja.
Mengantuk saat bekerja memiliki banyak dampak negatif yang mengganggu bagi tubuh, kejiwaan dan pekerjaan lalu apa saja dampak negatif ngantuk saat bekerja?
Menurunnya kinerja
Dampak negatif yang pertama kali bisa kita rasakan ketika mengantuk saat bekerja adalah menurunya kinerja berpikir maupun berkonsentrasi.
Selain itu dapat membuat pekerjaan terbengkalai dan menjadi menumpuk. Adapun dampak negatif yang dirasakan saat rasa kantuk muncul ketika bekerja, yaitu cenderung menjadi impulsif dan mengambil keputusan dengan tidak berpikir panjang.
Cara menghilangkan ngantuk saat kerja
Ada banyak cara menghilangkan ngantuk ketika bekerja. Namun tidak semua cara bekerja efektif bagi kesehatan. Terkadang cara-cara yang ada malah membuat kondisi tubuh menjadi kurang optimal dan tidak sehat.
Berikut ini beberapa tips untuk menghilangkan ngantuk saat kerja yang optimal dan dijamin berhasil.
1. Perbanyak Minum Air Putih
Cara yang pertama adalah dengan perbanyak minum air putih. Mengantuk saat bekerja juga bisa menjadi satu tanda bahwa tubuh kekurangan oksigen.
Dengan minum air putih yang cukup selain dapat menghidrasi tubuh, air putih juga dapat meningkatkan kadar oksigen pada tubuh dan membuat tubuh kita terjaga.
2. Mengkonsumsi makanan sehat
Cara selanjutnya adalah dengan mengkonsumsi makanan sehat yang mengandung vitamin dan nutrisi yang bermanfaat untuk tubuh.
Cara yang satu ini sangatlah penting dilakukan semua orang karena selain membuat tubuh jauh lebih sehat, nutrisi serta kandungan di dalam makanan yang sehat dapat membuat tubuh lebih berenergi. Hal ini akan memicu kinerja otak dan tubuh lebih meningkat.
Baca Juga: Contoh Makanan Tinggi Serat Untuk Meningkatkan Kinerja Karyawan
3. Biarkan tubuh bergerak
Luangkan waktu untuk berolahraga sekecil apapun. Ketika Anda melakukan aktivitas fisik, dipercaya membuat tubuh serta otak menjadi lebih santai dan memberi tenaga. Olahraga kecil ini bisa berupa meregangkan otot sejenak atau berjalan kecil.
Jika cara-cara diatas dilakukan secara rutin akan membantu tubuh dan otak lebih optimal dalam bekerja. Anda pun terhindar dari rasa ngantuk yang seringkali tak tertahankan saat bekerja.
Bila memiliki waktu, usahakan untuk meluangkan diri untuk beristirahat sejenak karena beristirahat adalah kebutuhan otak dan tubuh.
Kesimpulan
Mengantuk di saat kerja bisa dialami oleh siapapun sebagai respon jika tubuh merasa lelah. Akan tetapi, beberapa cara menghilangkan ngantuk yang telah dijelaskan di atas harus di imbangi dengan istirahat yang cukup dan memperhatikan pola makan serta kualitas tidur Anda.
Sebuah studi mengatakan bahwa beristirahat bukanlah diukur dari durasi berapa lama kita tidur, namun diukur dari bagaimana kualitas istirahat dan kualitas makanan yang kita konsumsi.
Semoga bermanfaat!