Perkembangan dan kemajuan teknologi yang semakin cepat dan pesat seperti saat ini mendorong banyak pengembang atau developer dalam menciptakan berbagai jenis aplikasi.
Aplikasi-aplikasi tersebut dibuat dengan maksud untuk menunjang pengguna dalam melakukan kegiatan sehari-hari.
Hal ini tidak hanya berlaku dalam kehidupan bermasyarakat, tetapi juga berlaku di dalam dunia kerja. Pada dunia kerja, aplikasi yang digunakan disebut dengan aplikasi perkantoran.
Aplikasi perkantoran adalah aplikasi yang berguna dan berfungsi untuk memudahkan karyawan di kantor, baik dalam bekerja maupun menjalankan aktivitasnya di perusahaan.
Dalam pembahasan kali ini, LinovHR akan membahas mengenai aplikasi perkantoran apa saja yang perlu digunakan oleh perusahaan dan manfaat yang didapat dari menggunakannya.
Mari kita simak dan cari tahu bersama-sama pada penjelasan di bawah ini.
Manfaat Menggunakan Aplikasi Perkantoran
Sebelum kita menuju pada topik pembahasan inti, ada baiknya Anda memahami terlebih dahulu apa saja manfaat yang didapatkan dalam menggunakan aplikasi perkantoran, di antaranya:
- Mengurangi beban kerja dalam menyelesaikan tugas berulang yang dilakukan secara manual.
- Mengurangi risiko terjadinya human error dalam menjalankan operasional kantor.
- Mempersingkat waktu dan proses kerja yang dibutuhkan.
- Memudahkan perolehan data dan informasi lain yang dibutuhkan ketika bekerja.
- Membantu meningkatkan produktivitas kerja karyawan.
- Memudahkan manajemen dalam melakukan perbaikan kepatuhan terhadap karyawan.
- Penyimpanan data-data penting menjadi lebih mudah dan praktis.
- Menekan biaya yang dibutuhkan untuk merekrut tenaga kerja baru.
Daftar Aplikasi Perkantoran yang Wajib Perusahaan Gunakan
Lalu, apa saja contoh aplikasi kantor yang wajib digunakan oleh perusahaan. Berikut beberapa daftar utamanya.
-
Microsoft Excel
Daftar aplikasi pertama yang wajib dimiliki oleh perusahaan, tak lain dan tak bukan yaitu Microsoft Excel. Aplikasi buatan Microsoft ini memang sudah sejak lama dipercaya oleh masyarakat dalam memudahkan penyusunan data-data yang ada di perusahaan.
Selain mudah untuk digunakan, aplikasi yang satu ini juga memiliki berbagai macam fitur yang dapat memudahkan pengguna dalam melakukan pencatatan, perhitungan, hingga rekapitulasi data yang ada.
Maka tak heran, aplikasi Microsoft Excel menjadi sangat populer di dunia kerja.
Baca Juga: Beberapa Rumus Ms. Exel Lengkap untuk Anda
-
Microsoft Word
Jika Excel berfungsi untuk mengolah data, Microsoft Word berfungsi untuk membuat tulisan ataupun konten.
Microsoft Word sendiri merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh pengembang yang sama dengan Excel, yaitu Microsoft. Sama seperti Excel, Microsoft Word juga sudah dipercaya dan digunakan oleh masyarakat dalam mengurus hal-hal yang berhubungan dengan tulis menulis.
-
Microsoft Powerpoint
Selanjutnya ada Microsoft Powerpoint. Aplikasi satu ini berfungsi untuk memudahkan pengguna dalam melakukan presentasi. Seperti yang kita ketahui, presentasi merupakan sebuah hal yang sering dilakukan pada dunia kerja, baik presentasi kepada atasan, klien, pemangku kepentingan, dan sebagainya.
Maka dari itu, proses dalam presentasi tersebut harus dapat dilakukan dengan baik dan terstruktur. Untuk mencapainya, Microsoft Powerpoint digunakan agar proses pembuatan dan penayangan presentasi menjadi lebih praktis dan optimal.
-
Google Spreadsheet
Daftar aplikasi yang keempat yaitu Google Spreadsheet. Sekilas, aplikasi ini memang memiliki tampilan dan fungsi yang mirip dengan Microsoft Excel. Namun, terdapat beberapa perbedaan yang signifikan di antara keduanya.
Kelebihan Google Spreadsheet yang tidak dimiliki oleh Excel yaitu aplikasi ini bisa diakses tanpa perlu mengunduhnya terlebih dahulu. Lalu, Google Spreadsheet juga bisa diakses lebih dari satu orang secara bersamaan dan real-time.
Tentunya aplikasi ini jauh lebih praktis dan fleksibel, terutama jika digunakan oleh banyak orang sekaligus.
Baca Juga: Business Software yang dapat Membuat Efektif Kegiatan Operasional Perusahaan
-
Google Docs
Masih aplikasi dari developer yang sama, kali ini ada Google Docs. Jika Spreadsheet serupa dengan Microsoft Excel, maka Google Docs serupa dengan Microsoft Word.
Tentunya ada perbedaan di antara keduanya. Perbedaan yang paling mencolok yaitu Google Docs bisa diakses secara online dan bersamaan secara real-time, tidak seperti Microsoft Word. Selain itu, Google Docs juga memiliki fitur auto correct, sehingga kesalahan penulisan atau typo bisa diminimalisir.
Lalu, Google Docs juga memiliki fitur auto save, sehingga pengguna tidak perlu khawatir jika sewaktu-waktu terjadi masalah ketika sedang bekerja.
-
Trello
Daftar aplikasi yang keenam yaitu Trello. Trello sendiri merupakan aplikasi manajemen tugas atau task management. Aplikasi satu ini dapat memudahkan karyawan dalam bekerja secara tim.
Dengan adanya Trello, pengguna dapat melihat apa saja pekerjaan yang sedang dilaksanakan, siapa yang mengerjakannya, dan proses pengerjaannya. Sehingga, pengguna tidak perlu lagi bingung dalam memonitoring progres pekerjaan yang banyak di satu waktu.
-
Asana
Asana adalah aplikasi manajemen proyek yang memungkinkan pengguna untuk mengatur dan melacak tugas-tugas yang harus dilakukan, membaginya ke dalam proyek dan tim, serta menetapkan deadline.
Asana juga memiliki fitur kolaborasi yang memungkinkan beberapa orang untuk bekerja pada satu proyek secara bersamaan.
-
Slack
Slack adalah aplikasi komunikasi tim yang memungkinkan pengguna untuk berkomunikasi dengan rekan kerja melalui pesan teks, panggilan suara, dan video.
Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk membentuk grup obrolan dan kanal berdasarkan topik tertentu. Slack juga dapat terintegrasi dengan aplikasi lain seperti Google Drive dan Trello.
-
Zoom
Zoom adalah aplikasi konferensi video yang memungkinkan pengguna untuk melakukan rapat atau presentasi secara online.
Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk berbicara dengan rekan kerja melalui video dan audio, serta berbagi layar dan dokumen. Zoom juga memiliki fitur merekam rapat yang berguna untuk referensi di masa depan.
-
Software HR LinovHR
Selain aplikasi-aplikasi di atas, aplikasi yang tidak kalah pentingnya yaitu aplikasi atau software HR LinovHR. Seperti yang kita ketahui, tugas seorang HR sangatlah vital dan penting bagi keberlangsungan perusahaan. Karena, hal ini menyangkut kegiatan administratif perusahaan dan pengelolaan SDM.
Dengan adanya software HR, maka tugas-tugas HR seperti perhitungan payroll, rekrutmen, absensi, hingga melakukan penilaian kinerja karyawan, semua bisa dilakukan dengan cepat, mudah, dan akurat. Semua tugas tersebut bisa dilakukan dalam satu software berkat beragam modul yang dimiliki oleh software HR LinovHR.
Aplikasi ini sangat penting untuk dimiliki setiap perusahaan. Oleh karena itu, jangan sampai perusahaan Anda tidak menggunakannya. Segera hubungi kami di sini untuk menggunakan Software HR LinovHR.
Demikian pembahasan mengenai daftar aplikasi perkantoran yang perlu ada dan digunakan oleh perusahaan. Semoga bermanfaat!