Walau bukan hal yang baru, perhitungan lembur kerap menimbulkan kebingungan para HR. Biasanya, HR menggunakan Microsoft Excel untuk menghitung lembur karyawan.
Namun, sudah tahukah Anda bahwa sekarang juga sudah ada aplikasi perhitungan lembur?
Aplikasi perhitungan lembur ini kian banyak dilirik oleh perusahaan karena dianggap penggunaanya lebih sederhana dan mampu memangkas waktu pengerjaan.
Tapi, masih banyak juga perusahaan yang menghitung lembur menggunakan Excel, ini karena perhitungan dapat dilakukan dengan detail.
Tentu baik perhitungan menggunakan aplikasi atau Excel, mempunyai keuntungannya masing-masing. Tapi, manakah dari kedua metode tersebut yang efektif?
Pada kesempatan kali ini, LinovHR akan membahas mengenai kelebihan, kekurangan dan juga cara mengajukan lembur di aplikasi lembur excel dalam menghitung upah lembur karyawan.
Mari kita simak dan cari tahu bersama-sama!
Keunggulan Menggunakan Aplikasi Perhitungan Lembur
Aplikasi perhitungan lembur hadir sebagai jawaban dari kekurangan dan kelemahan perhitungan lembur secara manual.
Lantas, apa saja yang menjadi kelebihan atau keunggulan dari aplikasi perhitungan lembur? Berikut beberapa keunggulannya:
- Menghitung lembur dengan aplikasi perhitungan lembur lebih efektif dan efisien.
- Mengurangi beban pekerjaan staff dalam melakukan perhitungan lembur karyawan.
- Terintegrasi dengan sistem-sistem lainnya, seperti penggajian atau payroll.
- Lebih mudah, praktis, dan akurat.
- Memiliki sistem keamanan yang tinggi, sehingga mengurangi risiko terjadinya kecurangan atau kehilangan data.
- Proses perhitungan bisa dilakukan secara otomatis, sehingga lebih bisa diandalkan.
- Efisiensi biaya dan lebih modern.
Baca Juga: Antara Software Payroll dan Perhitungan Gaji Excel, Mana yang Terbaik?
Cara Mengajukan Lembur di Aplikasi Perhitungan Lembur LinovHR
Berikut adalah langkah-langkah dalam mengajukan lembur melalui aplikasi ESS LinovHR.
- Buka LinovESS
- Arahkan kursor ke menu Time, pilih Attendace, kemudian ke Overtime Done, dan pilih My Request
- Setelah itu, Anda akan diarahkan ke halaman yang berisikan tabel overtime.
- Isi keterangan seperti jam mulai lembur dan juga jam selesai.
- Upload file yang dibutuhkan guna melengkapi keterangan pengajuan lembur.
- Klik Save, dan Selesai. Pengajuan selanjutnya akan ditinjau oleh HRD.
Baca Juga: 8 HRD Tools Penting untuk Digunakan HR
Alihkan Perhitungan Lembur ke Software Payroll LinovHR
Seperti halnya penggajian, perhitungan lembur karyawan juga perlu dihitung dengan tepat. Hal ini karena perhitungan lembur akan memengaruhi berapa kewajiban upah lembur yang perlu perusahaan bayarkan kepada karyawan.
Oleh karena itu, perusahaan perlu sadar akan betapa pentingnya akurasi perhitungan lembur dan seperti apa perhitungan lembur yang efektif dan efisien.
Salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan aplikasi perhitungan lembur yang saat ini sudah bisa ditemukan di aplikasi Software Payroll LinovHR.
Software Payroll LinovHR memiliki fitur Payroll Process, dengan fitur ini HR dapat memilih komponen apa saja yang masuk ke dalam perhitungan payroll, termasuk lembur. Setelah itu, barulah HR dapat menghitung perhitungan payroll.
Selain memudahkan dalam perhitungan lembur, software payroll LinovHR juga menyediakan fitur Tax Calculator untuk menghitung PPh 21 karyawan.
Dengan sistem payroll, ini HR tidak lagi perlu melakukan perhitungan secara manual karena software payroll lah yang akan menghitung seluruh proses. Anda tidak lagi perlu pusing terjebak dengan angka-angka atau salah hitung, semua bisa beres lebih cepat.
Mari mudahkan perhitungan lembur karyawan di perusahaan Anda dengan Aplikasi Perhitungan Lembur LinovHR.
Jadwalkan demonya sekarang juga, GRATIS!