Memonitoring tim sales selalu menjadi tantangan tersendiri setiap perusahaan. Hal ini tentu karena berbeda dari divisi lainnya yang ada di perusahaan. Yang bisa melakukan proses absen di kantor dan kesehariannya bisa terpantau.
Mencatat kehadiran karyawan sales dan memonitoring kegiatannya akan sedikit sulit karena mereka biasanya tidak ada di kantor. Karyawan sales sering kali bekerja dari luar kantor, misalnya untuk menemui klien.Â
Oleh karena itu, perusahaan tidak bisa menggunakan sistem absensi manual dalam mencatat kehadiran mereka. Perusahaan perlu menggunakan aplikasi absen sales yang fleksibel digunakan dari mana saja dan kapan saja. Dengan demikian, akan lebih mudah bagi perusahaan untuk memantau kehadiran seluruh tim sales.
Namun, manfaat aplikasi absen sales tidak berhenti sampai di situ. Ada manfaat lainnya yang bisa Anda temui di artikel LinovHR berikut ini. Silakan simak baik-baik!
Manfaat Aplikasi Absen Sales
Sebagai cara yang efektif untuk mencatat kehadiran dan monitoring, aplikasi absen sales perlu digunakan oleh perusahaan untuk mengelola tim sales. Jika perusahaan menggunakan aplikasi sales ini, perusahaan akan menerima manfaat dari segi kehadiran dan produktivitas karyawan.
Apa saja manfaatnya? Ini dia.
1. Absen Lebih Praktis
Manfaat aplikasi absensi sales yang pertama adalah perusahaan bisa mendapatkan kemudahan dalam absensi karyawan.
Melalui aplikasi absensi, tim sales bisa memasukkan kehadirannya dengan praktis. Lewat fitur clock in, jam masuk sales akan tercatat. Sementara itu, lewat fitur clock out, jam pulang tim sales akan masuk ke dalam sistem.
Selain praktis, aplikasi absensi juga bisa mencatat kehadiran dengan lebih aman dan akurat. Apa lagi bila aplikasi yang digunakan sudah dilengkapi dengan berbagai pilihan proses pencatatan kehadiran seperti fitur fingerprint dan face recognition.
Kedua fitur tersebut membuat tim sales harus memindai sidik jari dan wajah ketika melakukan absensi. Akibatnya, karyawan sales tidak mungkin melakukan kecurangan seperti titip absen.
2. Pembuatan Laporan Absensi Lebih Cepat
Catatan kehadiran tim sales memiliki banyak manfaat bagi perusahaan. Catatan tersebut bisa digunakan untuk menganalisis indisipliner, menilai performa kerja, dan mengelola gaji tim sales.
Jika tidak menggunakan aplikasi absensi, manajemen perusahaan harus mengambil informasi absensi dan membuat laporannya secara manual. Data kehadiran karyawan sales ditelisik satu per satu, lalu dikumpulkan dan dibuat laporan.
Namun, Anda tidak perlu melakukannya lagi jika menggunakan aplikasi absensi sales. Sebab, aplikasi ini bisa menghasilkan laporan kehadiran secara otomatis.
3. Bisa Memantau Lokasi Tim Sales
Manfaat yang selanjutnya adalah bisa memantau lokasi tim sales. Hal ini memungkinkan karena aplikasi absensi sales memiliki fitur geotagging yang mampu mendeteksi lokasi karyawan dengan menggunakan GPS.
Fitur geotagging ini tentu sangat penting bagi pengelolaan tim sales. Sebab, tim sales umumnya bekerja di luar kantor untuk menemui pelanggan. Dengan adanya geotagging, perusahaan tak perlu lagi khawatir mengenai lokasi kerja tim sales, karena semuanya bisa dipantau.
4. Bisa Memantau Jam Kerja Tim Sales
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, tim sales umumnya tidak bekerja dari kantor. Mereka biasanya bekerja dari lokasi satu ke lokasi lainnya.
Oleh karena tidak bekerja di kantor, jam kerja tim sales jadi sulit untuk diketahui. Padahal, jam kerja setiap karyawan perlu diketahui sebagai bahan perhitungan gaji. Jika ada karyawan yang tidak memenuhi ketentuan jam kerja, gaji yang diterima tentu tidak penuh.
Selain itu, perusahaan juga harus memastikan agar tidak melanggar ketentuan jam kerja yang telah dimuat dalam Undang-undang Ketenagakerjaan. Jika perusahaan diaudit dan ditemukan pelanggaran jam kerja, perusahaan berada dalam masalah besar.
Dengan demikian, penggunaan aplikasi absensi sales menjadi sangat penting. Aplikasi ini mampu mengetahui jumlah jam kerja karyawan setiap harinya melalui jam clock in dan clock out. Sebagai contoh, jika karyawan sales melakukan clock in jam 8 pagi dan clock out jam 5 sore, maka sistem akan mencatat jam kerjanya selama 9 jam.
5. Bisa Meningkatkan Pencapaian Target Penjualan
Karyawan sales bekerja berdasarkan target penjualan. Semakin banyak penjualan yang bisa dicapai, maka performa kerja sales semakin baik.
Secara tidak langsung, aplikasi absen sales bisa meningkatkan pencapaian target penjualan tim sales. Hal ini disebabkan karena aplikasi membuat karyawan sales mampu mengelola jam kehadiran dan lokasi kerjanya menggunakan fitur clock in clock out serta geotagging.
Akibatnya, tanggung jawab dan kedisiplinan karyawan sales terhadap kehadirannya akan meningkat. Jika tanggung jawab dan kedisiplinan karyawan meningkat, karyawan akan terdorong untuk bekerja dengan lebih produktif.
Baca Juga: Penggunaan Absen Online untuk Tetap Terhubung dengan Karyawan Lapangan
Â
Aplikasi Absen Online LinovHR Bantu Kelola Tim Sales
Sekarang ini, sudah banyak pilihan dari aplikasi absen sales yang bisa menjadi pilihan perusahaan. Tapi, satu hal yang perlu Anda ketahui adalah setiap aplikasi absen online sales itu tidak sama.
Pastikan Anda memang memilih absen online sales yang bisa menjawab kebutuhan Anda dalam menjawab tantangan dalam manajemen tim sales di perusahaan. Beberapa tantangan tersebut tentu saja tidak lepas dari bagaimana memonitoring pekerjaan mereka, karena seperti yang kita tahu divisi penjualan adalah divisi yang menentukan target penjualan perusahaan.
Maka dari itu, pastikan Anda memilih aplikasi online yang memang punya fokus untuk memberikan data akurat terkait monitoring karyawan sales.
Semua ini bisa Anda dapatkan dalam aplikasi absen online LinovHR. Sebagai salah satu aplikasi pencatat kehadiran, LinovHR mengembangkan fitur yang menjawab tantangan yang dihadapi banyak perusahaan dalam memonitoring posisi karyawan lapangannya.
Fitur geotagging yang dimiliki punya akurasi yang tinggi. Tidak hanya itu, fitur ini juga dikembangkan dengan mengantisipasi kecurangan yang mungkin dilakukan oleh karyawan seperti menggunakan aplikasi fake GPS atau sejenisnya. Aplikasi ini sudah dilengkapi dengan antifake GPS, jailbreak, sampai root.
Tidak sampai disitu saja, aplikasi ini juga memudahkan tim sales dalam mengajukan izin kunjungan dengan fitur Request. Di mana fitur ini memungkinkan karyawan mengajukan kunjungan hanya melalui smartphone atau web saja. Mereka pun bisa langsung mengetahui apakah pengajuannya disetujui atau tidak dalam hitungan menit.
Ketika Anda membutuhkan aplikasi absen sales, aplikasi absensi LinovHR adalah jawabannya. Yuk, segera hubungi kami dan dapatkan jadwal demo aplikasi gratis!