- 10 Program Kerja HRD
- 1. Program Pengembangan Karyawan
- 2. Program Training
- 3. Mengadakan Rekrutmen Karyawan dan Seleksi
- 4. Program Merancang Reward dan Punishment
- 5. Penyesuaian Payroll Karyawan
- 6. Membuat Jenjang Karir yang Jelas di Perusahaan
- 7. Program Pemersatu Karyawan
- 8. Melakukan Penilaian KinerjaÂ
- 9. Program Work Life Balance
- 10. Program Penerapan Teknologi HRIS
- Sukseskan Program Kerja HRD dengan Software HRIS Terbaik
HRD atau Human Resource Development adalah sebuah divisi dalam perusahaan yang bertanggung jawab sepenuhnya terhadap sumber daya manusia perusahaan.
HRD juga dikenal sebagai bagian personalia, di mana bagian ini tugasnya mengatur manajemen karyawan yang sedang bekerja dalam perusahaan.
Tugas HRDÂ dalam perusahaan adalah melakukan pengembangan sumber daya manusia atau karyawan, dan melakukan perekrutan karyawan.
Karena keseharian HRD adalah mengkoordinasi karyawan yang bekerja, maka HRD dinilai sebagai pengayom karyawan. Hal ini menjadi penting dan membuat HRD memiliki otoritas yang tinggi dan vital dalam pengambilan kebijakan-kebijakan untuk karyawan.
Oleh karena itu, untuk menyukseskan tugas-tugas HRD di perusahaan. HRD harus memiliki program kerja yang dapat mengoptimalkan produktivitas karyawan.
Berikut rangkuman LinovHR mengenai program-program kerja HRD untuk memaksimalkan produktivitas karyawan:
10 Program Kerja HRD
HRD harus mampu menerjemahkan visi dan misi perusahaan kepada seluruh karyawan yang sedang bekerja. Dalam bekerja HRD haruslah memiliki program yang bagus seperti:
1. Program Pengembangan Karyawan
Memiliki program mengelola dan mengembangkan karyawan yang bekerja supaya memiliki kualitas kerja yang baik.
HRD harus mampu membentuk karyawan yang bekerja mengeluarkan potensi terbaik mereka sehingga kinerja perusahaan menjadi meningkat seiring waktu.
2. Program Training
Membuat program training, pelatihan (soft skills maupun teknikal), dan development system yang baik.
Program HRD yang baik akan mampu meningkatkan rasa percaya diri dan kemampuan karyawan dengan mengadakan training soft skills dan teknikal serta memiliki pengembangan sistem (development system) yang baik.
3. Mengadakan Rekrutmen Karyawan dan Seleksi
Secara tidak langsung tugas HRD adalah merekrut atau mencari karyawan baru untuk bekerja di perusahaan.
Ini adalah program yang bagus agar perusahaan memiliki karyawan yang baik dan mampu bersaing secara sehat dengan karyawan yang lain.
Penyeleksian yang akurat pun merupakan bagian kerja HRD, supaya perusahaan benar-benar mendapatkan karyawan yang kompeten bekerja. Dalam hal ini HRD juga membuat kontrak kerja baru dan memperbaharui kontrak lama.
4. Program Merancang Reward dan Punishment
Penting bagi HRD untuk mempunyai program pemberian reward dan punishment yang adil dan seimbang. Ini akan mendorong karyawan termotivasi bekerja dengan lebih baik lagi.
5. Penyesuaian Payroll Karyawan
Membuat regulasi payroll dan insentif seperti gaji dan bonus-bonus tertentu yang diberikan kepada karyawan tentunya menjadi salah satu program yang memberikan manfaat sekaligus kesejahteraan kepada karyawan.
Baca juga:Â 10 Tips Menjadi Wanita Karir yang Sukses
6. Membuat Jenjang Karir yang Jelas di Perusahaan
Dengan adanya jenjang karir yang jelas karyawan yang bekerja dengan baik akan mendapatkan kesempatan untuk naik jabatan setiap mencapai keberhasilan pada titik tertentu.
Penetapan jenjang karir ini akan membuat karyawan termotivasi untuk berkembang dan mengejar kemajuan.
7. Program Pemersatu Karyawan
Membuat suasana kerja perusahaan menyenangkan, bahkan sampai menjadi seperti keluarga besar.
Untuk itu HRD harus mempunyai program “pemersatu” karyawan yang baik, walaupun mereka berbeda divisi seperti mengadakan outbound atau gathering.
8. Melakukan Penilaian KinerjaÂ
Program penilaian kinerja atau performance appraisal merupakan langkah strategis yang diambil oleh HRD untuk secara sistematis mengevaluasi kinerja karyawan dalam suatu periode waktu tertentu.Â
Dalam proses ini, tujuan utama adalah memberikan umpan balik konstruktif kepada karyawan, menilai pencapaian tujuan, dan mengidentifikasi area pengembangan.Â
Selain itu, proses ini juga melibatkan penetapan tujuan yang jelas, pengumpulan data kinerja, serta memberikan umpan balik yang mendalam kepada karyawan.Â
Dengan demikian, program ini tidak hanya menjadi alat evaluasi, tetapi juga sarana untuk merencanakan pengembangan karyawan guna mencapai kinerja yang lebih baik.
9. Program Work Life Balance
Program ini dirancang untuk membantu karyawan mencapai keseimbangan yang sehat antara kehidupan kerja dan kehidupan pribadi.Â
Ini mencakup pemberian fleksibilitas dalam jadwal kerja, dukungan untuk cuti dan liburan yang mencukupi, serta penekanan pada kesehatan mental dan fisik karyawan.Â
Dengan adanya program ini, HRD tidak hanya menunjukkan perhatian terhadap kesejahteraan karyawan.
Namun, juga mengakui pentingnya menciptakan lingkungan kerja yang mendukung, yang pada gilirannya dapat meningkatkan motivasi, produktivitas, dan retensi karyawan.
10. Program Penerapan Teknologi HRIS
Program penerapan teknologi HRIS merupakan langkah maju dalam manajemen sumber daya manusia.Â
Dengan menggunakan sistem ini, HRD dapat mengelola data karyawan, mengotomatisasi proses SDM, dan meningkatkan efisiensi operasional.Â
Pemilihan HRIS yang tepat, dapat memenuhi kebutuhan organisasi, menjadi kunci keberhasilan program ini.Â
Contohnya seperti Software HRIS LinovHR, yang tidak hanya menyediakan solusi HRIS yang canggih dan aman, tetapi juga menawarkan inovasi, dukungan teknis yang handal, dan keamanan data yang dapat diandalkan.Â
Dengan mengintegrasikan semua fitur dalam satu aplikasi, Software HRIS LinovHR telah menjadi one stop solution untuk aplikasi kepegawaian.
Sukseskan Program Kerja HRD dengan Software HRIS Terbaik
Dengan adanya program kerja yang baik diharapkan HRD mampu memberikan dampak positif bagi pengembangan karyawan yang bekerja.
Jika karyawan bekerja dengan baik dan optimal secara otomatis kinerja perusahaan akan baik dan mampu mencapai target yang sudah ditetapkan.
Untuk mendukung Program HRD agar berjalan dengan baik, dibutuhkan sistem HRD yang baik juga. Salah satunya dengan menggunakan Software HRISÂ LinovHR.
Software LinovHR dapat membantu hal-hal yang sifatnya administratif dan juga strategis serta dapat membantu HRD dalam melihat performa karyawan dengan mudah.
Berikut fitur-fitur software HRIS LinovHR yang dapat memaksimalkan program kerja HRD di perusahaan:
- Time Attendance
- Overtime Request
- Leaves
- Timesheet
- Payroll
- Tax
- Reimbursement
- Loan
- Recruitment
- Performance Management
- Competency Management
- Succession Management
- Learning Management System
Masih banyak lagi fitur-fitur menarik lainnya yang dapat membantu program kerja HRD lebih efisien. Yuk, coba demo gratis LinovHR sekarang juga!